Bandung, Koranpelita.com
Hasil Rakernisharkomlek T.A. 2019 menjadikan masukan berharga dan bermanfaat untuk dijadikan sebagai bahan masukan serta saran dalam rangka penyempurnaan penyusunan program kerja komlek pada T.A. 2020 mendatang.
Demikian Sambutan Dankoharmatau Marsekal Muda TNI Dento Priyono pada acara penutupan Rakernisharkomlek T.A. 2019 yang dibacakan Wakil Komandan Koharmatau Marsekal Pertama TNI Toto Miarto Mewakili komandan Koharmatau, yang berlangsung di ruang rapat Basjir Soerya Mako koharmatau Kemarin.
Dankoharmatau mengharapkan, rancangan program kerja T.A. 2020 bidang komlek mendatang dapat mewadahi keinginan kotama-kotama TNI AU dan jajaran serta terdapat kejelasan arah sasaran pada setiap kegiatan bidang komlek sesuai dengan kebijakan pimpinan TNI/TNI AU.
“Menghadapi berbagai kondisi serta berbagai kemungkinan yang kita hadapi pada tahun anggaran 2020, saya sampaikan beberapa penekanan”. Tambahnya.
Perta adalah Terkaitan dengan pemeliharaan yang meliputi pemeliharaan ringan, pemeliharaan Har sedang/Berat dan dukungan suku cadang merupakan tanggung jawab bersama antara pengguna/satuan operasi, Koharmatau, dan Bin item, oleh sebab itu perlu koordinasi yang ketat dan sinergitas dari unsur terkait. Lanjutnya.
“Kedua Gunakan dan pelihara alutsista secara efektif dan efisien sehingga dapat meningkatkan kesiapan tanpa terjadi pemborosan anggaran serta kerusakan dalam waktu yang berlarut larut,” tegasnya.
Ketiga Siapkan regerasi dan tingkatkan profesionalisme personel sesuai bidang tugas masing, baik melalui pendidikan formal maupun pelatihan secara mandiri oleh satuan masing masing. Keempat Inventarisir pelihara dan lengkapi peralatan kerja, alprod/albeng, tesbench/tester, general/special tool untuk tetap dapat menjaga kemampuan kita menuju kesiapan yang prima.
Kelima lakukan, Inventarisir piranti lunak dan petunjuk kerja, lengkapi yang belum ada , revisi yang sudah kadaluwarsa sesuikan dg perubahan organisasi dan perkembangan lingkungan dan mampu mengatisipasi perkembangan teknologi modern.(ay)