Polres Jakpus Gelar Apel Pasukan

Jakarta, Koranpelita.com

Guna meningkatkan sinergi Polri dengan instansi terkait dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman perayaan Natal 2019 dan tahun baru 2020, Polres Jakarta Pusat melaksanakan apel gelar pasukan di depan Mako Polres Jakarta Pusat, Kamis(19/12/2019).

Apel gelar pasukan ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Jakarta Pusat AKBP Susatyo Purnomo Condro.

AKBP Susatyo dalam amanatnya menyampaikan, apel gelar pasukan ini digelar sebagai persiapan melayani masyarakat menyambut perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, baik pasukan maupun perlengkapannya.

“Jumlah pasukan 304 personil terdiri dari TNI- Polri, Sapol PP, Dishub dan Pramuka,” katanya.

Menurutnya, pengamanan pelaksanaan tugas untuk menjaga disejumlah titik kerawanan seperti terorisme, konvoi kendaraan, kebakaran yang disebabkan kembang api, sajam, tawuran, sweeping ormas dan miras.

“Kita juga antisipasi kerawanan kamtibmas lainnya,” imbuhnya.(Iv)

About redaksi

Check Also

Ketua MPR RI Bamsoet Ketahanan Keamanan Siber Indonesia Perlu Ditingkatkan

– Diskusi Pembentukan Matra ke-4 Angkatan Siber JAKARTA,KORANPELITA – Ketua MPR RI ke-16 Bambang Soesatyo …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca