Dok. Penkormar

10 Tamtama Remaja Resmi Perkuat Batalyon Arhanud 2 Marinir

Surabaya,  Koranpelita.com

Komandan Batalyon Arhanud 2 Marinir Letkol Marinir Agus Nyubianto, S.AP.,M.Tr.,Opsla secara resmi menutup masa Pengenalan Tamtama Remaja di Lapangan  Futsal Batalyon Arhanud 2 Marinir Karangpilang, Surabaya. Rabu (18/12).

Dalam amanatnya, Komandan Batalyon Arhanud 2 Marinir mengatakan, dengan selesainya masa pengenalan dan pembinaan maka Tamtama Remaja secara resmi pula diterima sebagai keluarga besar prajurit “Rakca Bhuana Cakti” Batalyon Arhanud 2 Marinir.

“Dengan berakhirnya masa pengenalan dan pembinaan bukan berarti tugas dan tanggung jawab berakhir, justru tugas yang lebih berat dan menantang telah menanti sebagai prajurit Artileri Pertahanan Udara Korps Marinir dalam mendukung tugas pokok sebagai prajurit pasukan pendarat,” tegasnya.

Oleh karena itu, agar mengasah dan meningkatkan semangat untuk belajar dan berlatih serta memanfaatkan waktu yang ada untuk memperdalam pengetahuan. Selain itu, harus meningkatkan wawasan dan keterampilan agar menjadi prajurit yang profesional, ulet dan tangguh.

Pada akhir amanatnya, orang nomor satu di Batalyon Arhanud 2 Marinir itu mengharapkan kepada seluruh Tamtama Remaja agar selalu siap melaksanakan tugas apapun, kapanpun dan dimanapun yang diberikan satuan atas. “Semoga Allah S.W.T senantiasa memberi petunjuk, bimbingan, kesuksesan dan keberhasilan, demi melanjutkan tugas dan pengabdian kepada Negara kesatuan Republik Indonesia.” Pungkasnya.(ay)

About ahmad yani

Check Also

TIBA DI LARANTUKA, TNI AL BANTU DISTRIBUSIKAN BANTUAN KEMANUSIAAN KORBAN ERUPSI GUNUNG LEWOTOBI LAKI-LAKI

Larantuka, Koranpelita.com Salah satu unsur TNI AL yaitu KRI Teluk Ende – 517 (KRI TLE-517) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca