Surabaya, Koranpelita.com
Gubernur Akademi Angkatan Laut (AAL) Laksamana Muda TNI Edi Sucipto, S.E. M.M. didampingi Ketua Korcah Berdiri Sendiri (BS) Jalasenastri AAL Ny. Eni Edi Sucipto menghadiri Upacara Peringatan Hari Armada 2019, yang dipimpin oleh Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M. di Dermaga Madura, Koarmada II, Ujung Surabaya, Kamis (5/11).
Dalam sambutan, Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M. mengatakan, peringatan hari Armada RI yang dilaksanakan setiap tahun ini, tidak dimaknai hanya sekedar sebagai sebuah kegiatan seremonial semata, karena hari Armada RI memiliki banyak arti penting bagi segenap Prajurit Komando Armada RI dimanapun bertugas.
“Momen yang khikmat ini, harus dimaknai sebagai wujud rasa syukur kita kepada Tuhan Yang Maha Esa, bahwa Komando Armada RI hingga saat ini masih menjadi pilar TNI Angkatan Laut dalam menegakkan kedaulatan dan keamanan negara di laut. Hal ini, juga menjadi momentum bagi Prajurit Matra Laut untuk menghargai nilai heroisme dan semangat pengabdian tanpa pamrih para pendahulu kita dalam mempertahankan dan mengisi kemerdekaan”.
Menurut Kasal, kita selaku generasi penerus prajurit Jalasena, harus mampu meneruskan dan memegang teguh amanah pendahulu kita dalam melindungi segenap bangsa serta mengatasi berbagai potensi ancaman dan gangguan terhadap Keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“Semoga semangat hari Armada, memotivasi kita semua untuk selalu berupaya meningkatkan kinerja individu dan satuan”, ungkap Kasal.
Hadir pada acara tersebut, Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M., Laksamana TNI (Purn) Ade Supandi, S.E., M.A.P., Laksamana TNI (Purn) Bernard Kent Sondakh, Dankodiklatal, Koor Sahli Kasal, Asops Kasal, Aspam Kasal, Aslog Kasal, Pangkoarmada II, Dankormar, Pangdam V/Brawijaya, Danguspurla Koarmada II, Danguskamla Koarmada II, Danlantamal V, Wagub AAL, Wakapolda Jatim dan Kalanti.
Selain itu, dihadiri Laksdya TNI (Purn) Gatot Suwardi, Laksdya TNI (Purn) Sumitro, Laksdya TNI (Purn) IWR Argawa M.Sc., Laksda TNI (Purn) Adi Prabawa, S.I.P., M.M., Laksda TNI (Purn) Gofar Suwarno, Laksda TNI (Purn) Among Margono, Laksda TNI (Purn) Ign Dadiek, Laksda TNI (Purn) Agung Pramono, Laksda TNI (Purn) Edy Suyadi, Laksda TNI (Purn) Adi Haryono, Laksda TNI (Purn) Sosialisman dan para undangan baik militer maupun sipil.(ay)