Sampit, Koranpelita.com.
Mantan Wakil Ketua DPRD kabupaten Kotawaringin Timur ( Kotim) Provinsi Kalteng dari Fraksi Partai Golkar, H.Supriadi MT, S.Sos , Senin ( 25/11) via ponselnya menegaskan,
Melihat banyaknya pembangunan yang tidak di fungsikan secara maksimal. Pemborosan anggaran kurang bermanfaat. Tingginya kebutuhan anggaran Daerah. Masih banyaknya pembangunan yang dapat di rasakan langsung oleh masyarakat.
Mengingat anggaran memiliki skala prioritas, sehingga di sarankan kepada Pemerintah Daerah agar SPBD 2020 ini benar benar mengakomodir kepentingan masyarakat berupa,Infrastruktur lingkungan, sarana prasarana kesehatan dan pendidikan, ekonomi kerakyatan melalui program pertanian arti luas.
Program Pembangunan ini yang sangat di harapkan masyarakat, bukan lagi gedung bertingkat dan monumen yang kurang bermanfaat.
Anggaran sangat terbatas, sehingga di butuhkan dalam penggunaanya sangat selektif yakni efisien dan efektif penggunaan anggaran.
Kita mendukung terhadap berbagai program pembangunan tetapi kita ingatkan Pemerintah Daerah agar hentikan proyek proyek yang kurang menguntungkan secara pembagian anggaran untuk mencapai pembangunan yang merata walau dengan nilai dan program yang berbeda di setiap Desa dan Kecamatan, sesuaikan kebutuhan wilayah masing masing, banyak contoh pembangunan mubajir di Kotim.( Ruslan AG).