Sorong, Koranpelita.com
Panglima Komando Armada III, Laksamana Muda TNI I N.G. Ariawan, S.E., M.M., yang diwakili Kepala Staf Koarmada III Laksamana Pertama TNI Maman Firmansyah menerima kunjungan kerja Komandan Pusat Penerbangan Angkatan Laut (Puspenerbal), Laksamana Pertama TNI Edwin, S.H., M.Han., di Markas Panglima Mako Koarmada III, Jl. Bubara No. 1 Kel. Klaligi, Distri Sorong Manoi, Kota Sorong, Papua Barat, Senin (25/11).
Pada kegiatan tersebut, Kepala Staf Koarmada III didampingi para Asisten Pangkoarmada III, Komandan Satuan Udara Koarmada III Kolonel Laut (P) Maarif, S.H., dan para Komandan Satuan lainnya. Sementara Komandan Puspenerbal didampingi Dirrenbang Puspenerbal Kolonel Laut (P) Kicky Salvachdie, S.E., Komandan Wing Udara 2 Puspenerbal Kolonel Laut (P) Winardi, S.H., M.H., dan sejumlah pejabat terkait lainnya.
Kunjungan kerja tersebut dalam rangka koordinasi dan mengecek kesiapan terakhir pembentukan Wing Udara 3 Puspenerbal di Biak yang berada di wilayah kerja Koarmada III. Wing Udara 3 Puspenerbal akan mengoperasikan sejumlah pesawat udara dalam rangka mendukung operasi yang digelar Koarmada III.
Selanjutnya, Komandan Puspenerbal melaksanakan kunjungan kerja ke Lantamal XIV Sorong, kemudian ke Manokwari dan Biak.(ay)