Takmir Masjid Baiturrahman Bantu Air Bersih

Sleman, koranpelita.com

Takmir Masjid Baiturrahman Klidon, Sleman DI Yogyakarta menggelar Bhakti sosial  membagikan 19 tangki air bersih di Ngawen dan Rongkop. Ngawen, Jumat lalu. Suripto, SH, MSi menjelaskan bantuan air bersih sebagai bentuk kepedulian sesama umat dan masyarakat yang perlu ditumbuhkembangkan dalam kehidupan di dunia ini, untuk membantu sesama.

Demikian yang disampaikan Wakil Ketua Takmir Masjid Besar Baiturrahman, Klidon, Sukoharjo, Ngaglik Totok Suparwoto, dalam rangka Bhakti Sosial Bantuan Air Bersih kepada Warga Masyarakat Kecamatan Ngawen dan Kecamatan Rongkop sebanyak 19 tangki air bersih.

Pelaksanaan secara simbolis dilakukan di Dusun Kepek, Desa Watu segar, Kecamatan Ngawen diterima Sutopo selaku Kepala Dusun Kepek dan didampingi Pihak Pemerintah Gunung Kidul Sapto.

Dalam penyerahan tersebut juga banyak hadir tokoh masyarakat dan masyarakat sekitar lokasi dusun kepek.

Sementara itu Kepala dusun kepek mewakili masyarakat menyampaikan terima kasih atas bantuan ini, guna meringankan beban masyarakat terkait kesediaan air, sekarang sudah hujan tetapi air belum meresap dan masih sangat kekurangan untuk itu atas nama masyarakat menyampaikan terima kasih semoga menjadi ladang amal bagi yang membantunya yaitu takmir masjid Baiturrahman Klidon. Rencana distribusi dijelaskan bapak sapto untuk Kecamatan Ngawen 12 tangki air dan di Kecamatan Rongkop 7 tangki air dan hari ini telah mulai di drop dari rumah kerumah yang sangat membutuhkan.

Yang menarik bahwa tempat penampungan bukan di Embung tetapi di sumur gali masing masing rumah yang sudah disiapkan pompa yang untuk mengangkat di penampungan air supaya bisa dialihkan ke bak mandi dan juga tempat lainnya. ( srp).

About redaksi

Check Also

PNS Kodiklatal Surabaya Gelar Aksi Donor Darah dalam Rangka HUT KORPRI ke-53 Tahun 2024

Surabaya, koranpelita.com Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-53 Tahun 2024, …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca