Mulai Besok Stasiun Bekasi Layani Tiga Pemberangkatan KA Jarak Jauh

Bekasi, Koranpelita.com

PT KAI Daop 1 Jakarta kembali melakukan inovasi guna meningkatkan pelayanan kepada para calon penumpang KA jarak jauh. Terhitung mulai 01 November 2019 tiga KA jarak jauh dengan keberangkatan awal dari Stasiun Jakarta Kota juga akan berhenti melayani keberangkatan penumpang dari Stasiun Bekasi.

Adapun tiga KA tersebut adalah sebagai berikut:
1. KA Kutojaya Utara (relasi Jakarta Kota – Kutoarjo) berangkat dari Jakarta Kota pukul 05.10 WIB dan berangkat dari Bekasi pukul 05.48 WIB;

2. KA Jayakarta Premium (relasi Jakarta Kota – Surabaya Gubeng) berangkat dari Jakarta Kota pukul 13.05 WIB dan berangkat dari Bekasi pukul 13.44 WIB;

3. KA Menoreh (relasi Jakarta Kota – Semarang Tawang) berangkat dari Jakarta Kota pukul 19.00 WIB dan berangkat dari Bekasi pukul 19.38 WIB.

“Dengan diterapkannya inovasi ini, dipastikan akan memberi kemudahan akses bagi para calon penumpang. Jadi bagi penumpang yang berdomisili di Bekasi kota dan sekitarnya, tak perlu repot lagi ke Stasiun Jakarta Kota, cukup naik dari Stasiun Bekasi,” ungkap Eva Chairunisa, Senior Manager Humas Daop 1 Jakarta dalam keterangan pers nya yang di bagikan pada media Kamis (31/10).

Stasiun Bekasi sendiri telah berbenah dan menyiapkan petugas dan fasilitas untuk melayani pemberangkatan tiga KA jarak jauh tersebut, diantaranya 1 loket Go Show, 1 loket pembatalan, 2 loket pemesanan, 4 unit mesin Check In Counter (2 unit di sisi utara dan 2 unit di sisi selatan), ruang tunggu KA jarak jauh berkapasitas 160 orang, dan kursi di peron 4 yang mampu menampung 128 orang. (mbh)

About redaksi

Check Also

Ketua MPR RI Bamsoet Ketahanan Keamanan Siber Indonesia Perlu Ditingkatkan

– Diskusi Pembentukan Matra ke-4 Angkatan Siber JAKARTA,KORANPELITA – Ketua MPR RI ke-16 Bambang Soesatyo …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca