Babinsa Koramil Sangatta Amankan Seekor Buaya Masuk Pemukiman

Sangatta,  Koranpelita

Masyarakat di pemukiman warga RT 03 dusun Swargabara Kec Sangata Utara Kab Kutim digegerkan dengan penemuan seekor buaya berukuran sedang di perairan desa setempat, Selasa (29/10/2019).

Keberadaan hewan reptil buas ini terlihat sedang berenang di perairan dangkal sekitar pemukiman warga, melihat kondisi terebut salah satu tokoh masyarakat setempat menghubungi Babinsa Serda Lukman.

Kemudian Babinsa bersama warga setempat bersama-sama melakukan pengkapan Buaya dengan peralatan seadanya, hingga akhirnya buaya sepanjang 1.50 meter ini berhasil ditangkap.

Menurut Danramil Sangata Kapten Inf Arif Safardiyatno, bahwa penangkapan buaya sendiri didasari laporan warga setempat, dengan alasan agar keberadaan buaya tersebut dapat membahayakan warga sekitar, dan saat ini buaya tersebut diamankan warga setempat untuk selanjutnya dikomunikasikan dengan BKSDA setempat untuk mengamankan buaya tersebut agar tidak membahayakan warga.

“Kami juga mengimbau kepada masyarakat agar segera melaporkan kepada aparat apabila di pemukimannya ada buaya masuk agar bisa kita amankan dan diserhkan kepada pihak terkait untuk dilakukan tindakan pengamanan, memang daerah kab Kutim ini terkenal dengan banyaknya buaya baik di sungai maupun di rawa rawa yang ada di Kab Kutim untuk di anjurkan untuk warga masyarakat lebih waspada dan berhati hati,” pungkasnya.(ivn/Penrem 091/ASN)

About ahmad yani

Check Also

JELANG HUT KE-79 KORPS MARINIR, KORPS MARINIR TNI AL GELAR OLAHRAGA BERSAMA

Jakarta, koranpelita.com Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Korps Marinir TNI AL yang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca