Peluncuran “Paviliun Indonesia” Pada Expo 2020 Dubai Membawa Optimisme

Tangsel,  Koranpelita

Pemerintah Indonesia menyatakan optimis terhadap kesuksesan Paviliun Indonesia pada Expo 2020 Dubai.  

Hal itu disampaikan Direktur Jenderal  Pengembangan Ekspor Nasional Dody Edward saat peluncuran Paviliun Indonesia pada Trade Expo Indonesia (TEI)  2019, di ICE,  Tangerang Selatan,  Jumat (18/10).

“Hari ini hampir setahun lagi tepatnya 20 Oktober 2020, Paviliun Indonesia akan beroperasi  selama 173 hari di Expo terbesar di dunia,  Expo 2020 Dubai. Peluncuran Paviliun Indonesia ini membawa optimisme bahwa segenap pemangku kepentingan akan bekerja optimal untuk bersinergi menampilkan paviliun yang menggambarkan Indonesia masa depan,  Indonesia Emas 2045,” ujar Dody Edward.

Sebelumnya wakil presiden Indonesia Jusuf Kalla didampingi Menteri Perdagangan  Enggartiasto Lukita mengunjungi stand paviliun Indonesia seusai membuka ajang pameran perdagangan internasional, Trade Expo Indonesia 2019.

Dalam kunjungannya itu,  Wapres sekaligus membubuhkan tandatangan  pada board digital sebagai tanda resmi keikutsertaa  Indonesia dalqm ajang Expo 2020 Dubai.

Pemerintah memperkirakan keikutsertaan Indonesia di Expo 2020 Dubai ini memerlukan biaya hingga Rp400 miliar.  Dana tersebut selain berasal dari pemerintah juga berasal dari pihak sponsor swasta untuk berkontribusi menjadi sponsor Paviliun Indonesia pada Expo 2020 Dubai.

Saat ini tercatat sudah lima perusahaan yang telah menjadi sponsor yaitu Astra International Tbk sebagai sponsor utama,  kemudian Gajah Tunggal Tbk,  Group April,  PT Wijaya Karya (persero)  Tbk (Wika),  dan Citarasa Prima (CRP)  Group selaku pengelola restoran Paviliun Indonesia.

Duta Besar Indobesia untuk Uni Emirat Arab Husin Bagis mengaku optimis Expo 2020 Dubai dapat meningkatkan perdagangan, pariwisata dan investasi untuk Indonesia, khususnya dari negara timur tengah maupun negara lainnya.

Optimisme juga terlihat dari pernyataan Boy Kelana Soebroto General Manager Corporate Communication PT Astra Internaaional Tbk yang mewakili pihak sponsor.

“Kami optimis dengan keikutsertaan Astra sebagai sponsor utama akan memperkuat konsep Indonesia Emas 2045. kami berharap dapat turut mengharumkan nama Indonesia di mata dunia,” ujarnya.

Press confrence tersebut juga menampilkan Konsul Jenderal RI di Dubai. (ay)

About ahmad yani

Check Also

Ketua DPP PKS: Rendahnya Pendapatan Jadi Tantangan Kinerja APBN 2024

Jakarta, Koranpelita.com Ketua DPP PKS menanggapi paparan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyebutkan Anggaran Pendapatan dan Belanja …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca