PT EDII Dukung Implementasi Digital Port di BP Pelabuhan Batam

Jakarta, Koranpelita.com

PT EDI Indonesia ikut serta mensukseskan assesment persiapan kerjasama antara PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) / IPC dengan Badan Penyelenggaraan (BP) Pelabuhan Batam untuk mengelola kegiatan operasional kepulauan di Batam.

Assesment yang dilakukan oleh tim yang dipimpin langsung Direktur Operasional IPC, Prasetyadi tersebut mencakup peninjauan kondisi lapangan dan pola operasi pelabuhan di Batam, beberapa tempat yang ditinjau yakni Pelabuhan Batam, Pusat Data dan Sistem Informasi Pelabuhan Batam, Pelabuhan Batu Ampar, dan Pelabuhan Kabil.

“Pelabuhan di Batam mampu bersaing dengan pelabuhan terdekat *miliki/milik* Singapura. PT EDI Indonesia sebagai anak perusahaan dari IPC ikut berperan dalam mendukungnya di bidang digital port dan kami akan memberikan solusi dalam implementasi digital port,” ujar Direktur Utama EDII, E. Helmi Wantono, didampingi oleh Direktur Komersial EDII, Yan Budi Santoso, kemarin.

Digital Port tersebut ditujukan untuk mempermudah konsumen dalam memanfaatkan fasilitas yang disediakan IPC. Selama *dua/beberapa* tahun terakhir, IPC gencar mengoptimalkan teknologi informasi dan modernisasi infrastuktur dan suprastruktur pelabuhan. Tujuan akhirnya adalah menekan biaya logistik dan mengembangkan ekspor nasional.

Sementara itu, seperti diketahui IPC telah memetakan strategi melalui roadmap perusahaan secara gencar mengoptimalkan teknologi informasi. Dengan penerapan digitalisasi yang terintegrasi di seluruh kegiatan operasional baik di sisi laut maupun darat. Pada tahun 2019 ini IPC melangkah maju memasuki Era Baru Pelabuhan dengan menargetkan 12 cabang pelabuhan yang dikelola IPC sudah didukung dengan sistem pelayanan digital yang setara. (nie)

About redaksi

Check Also

Peringatan Bulan Mutu Nasional 2024: Standardisasi untuk Transformasi Ekonomi yang Berkelanjutan

Jakarta, Koranpelita.com Dalam upaya mewujudkan visi Indonesia Emas 2045 dan mendukung target pertumbuhan ekonomi sebesar …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca