Cianjur, Koranpelita
Melalui pemilihan kepala daerah (pilkada) saat yang tepat melihat nyakseni (menyaksikan) bagaimana komitmen partai politik terhadap harapan rakyat yang nota bene pemegang kedaulatan sesungguhnya.
“Keinginan masyarakat punya bupati/wk bupati yang berpihak terhadap rakyatnya harus disikapi oleh parpol, mengenai sosok bupati kedepan yang akan di usung oleh parpol,” kata Dr. Abah Ruskawan, budayawan Sunda yang juga Pengurus PB Pasundan kepada Koranpelita. com.
Menurutnya kandidat atau bakal calon Bupati Cianjur mendatang diharapkan yang paham sejarah dan karakteristik kultur daerah Cianjur. Tak kalah pentingnya yang tahu apa yang dibutuhkan masyarakat Cianjur.
Dikemukakan, itu merupakan poin penting yang harus dimiliki kandidat,”Kalau tidak faham masalah itu, rasanya tidak afdol jadi pemimpin Cianjur,” ucap Abah yang juga balon bupati Cianjur yang daftar melalui PDI-P. (Man Suparman).
0000