Panglima TNI Dukung Akselerasi Pelestarian Sungai Citarum

Bandung,  Koranpelita

Panglima TNI Marsekal TNI Dr (H.C) Hadi Tjahjanto, S.I.P., didampingi Ketua Umum Dharma Pertiwi Ny. Nanny Hadi Tjahjanto menghadiri acara karya bakti dan bakti sosial yang di Desa Sukamukti, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Bandung, Sabtu, (21/9).

Dalam Acara yang merupakan rangkaian HUT ke-74 TNI siang ini, kehadiran Panglima TNI disambut langsung oleh Gubernur Jawa Barat Bapak H. Ridwan Kamil. Panglima TNI berharap, program Citarum Harum dapat membuat Sungai Citarum menjadi potensi pariwisata baru. Pasalnya, selain membersihkan sungai, juga ada penanaman pohon.

“Saya sampaikan terimakasih dan penghargaan kepada para Komandan pasukan dan prajurit yang tulus dan ikhlas melaksanakan tugas di Sungai Citarum, yang dulunya isinya plastik dan berwarna hitam, kini mulai tampak bersih dan plastik hampir hilang,” Ungkap Panglima TNI dalam karya bakti yang diikuti oleh 2000 Prajurit.

Lebih lanjut Panglima TNI menyampaikan bahwa Kegiatan ini memberikan nilai positif bagi bangsa dan negara. Karena, sejak lahir manusia ditugaskan untuk menjaga alam dan isinya, oleh karena itu Panglima TNI mendorong akselerasi pelestarian Sungai Citarum.

“Kalau sungai bersih dan pohonnya indah, tingkat pariwisata akan naik dan akan memberi nilai positif kepada masyarakat yang ada di sekitar bentaran sungai,” tegasnya.

Dalam kegiatan ini pula dilaksanakan kegiatan Penyuluhan kesehatan PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat) kepada 300 masyarakat, Pemberian kaki palsu kepada 50 orang, Pamberian kaca mata 200 pasang, Pemberian alat bantu dengar sebanyak 35 unit, Donasi kursi roda kepada 50 orang, Pelayanan kesehatan gigi kepada 100 orang, Operasi katarak kepada 83 orang, Operasi bibir sumbing bagi 13 orang, Proses Rehabilitasi Sosial Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) 20 Unit, Jambanisasi 10 unit dan Sembako 5.300 paket.

Turut mendampingi Panglima TNI,, Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa, Kasal Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M. dan Kasau Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E., M.M., Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana, Ketua Umum Jalasenastri, Ketua Umum Pia Ardhya Garini serta segenap Pejabat TNI.(ay)

About ahmad yani

Check Also

TIBA DI LARANTUKA, TNI AL BANTU DISTRIBUSIKAN BANTUAN KEMANUSIAAN KORBAN ERUPSI GUNUNG LEWOTOBI LAKI-LAKI

Larantuka, Koranpelita.com Salah satu unsur TNI AL yaitu KRI Teluk Ende – 517 (KRI TLE-517) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca