Pemprov DKI Raih Penghargaan Kota Layak Anak

Jakarta,Koranpelita.com

Pemprov DKI Jakarta meraih penghargaan atas program peningkatan kualitas layanan anak usia dini dari NGO internasional Save The Children. Penghargaan diberikan dalam pertemuan mitra Save The Children ke-10 tahun 2019 di  Jakarta Utara, Rabu (18/9/2019)

Pemprov DKI Jakarta dinilai telah menjadi mitra strategis dan taktis dalam kolaborasi bersama untuk mewujudkan kota layak anak dan kota berketahanan.

“Kami menyampaikan terima kasih atas penghargaan yang diberikan untuk Pemprov DKI Jakarta. Ini akan menambah motivasi kita di dalam bekerja untuk anak-anak di Jakarta. Kami memang menginginkan agar Jakarta menjadi kota yang layak anak. Bila sebuah kota itu ramah pada anak, ramah pada lansia, ramah pada penyandang disabilitas, maka kota itu akan ramah pada semuanya. Karena itu, kita ingin konsentrasikan kepada tiga ini,” ujarnya.

Anies juga menegaskan pemerintah berorientasi akan menjadikan pendidikan dan kesehatan sebagai prioritas. Karena itu, dirinya menyatakan DKI Jakarta terbuka untuk berkolaborasi dengan siapa saja untuk dapat meraih generasi masa depan yang sehat, mandiri, bermanfaat kepada lingkungan dan sesama.

“Kami ingin mendorong terus agar terbangun sebuah ekosistem yang sehat bagi program kota layak anak. Dan program seperti ini, kegiatan untuk membangun kota layak anak, dan itu tidak bisa hanya dikerjakan oleh pemerintah, tidak bisa dikerjakan hanya oleh masyarakat sipil serta orang tua saja. Karena itu harus membangun sebuah kolaborasi,” jelasnya.

Ia berharap DKI Jakarta dapat terus berkembang sebagai kota layak anak yang memberikan ruang bagi generasi muda untuk tumbuh sesuai dengan potensi terbaiknya. Anies pun menyebut seperti institusi sekolah, keluarga dan rumah, maupun lingkungan publik harus menjadi ruang yang menyenangkan bagi perkembangan anak-anak.

“Saya berharap sekali bahwa program-program kota layak anak ini memperhatikan keragaman dengan menggunakan pendekatan-pendekatan terbaru. Dan kepada kita semua, tempatkan anak siapapun sebagai anak kita atau sebagai adik kita. Kita harus bangun kesadarannya,” tegasnya.(Ivn)

About redaksi

Check Also

Ketua MPR RI Bamsoet Ketahanan Keamanan Siber Indonesia Perlu Ditingkatkan

– Diskusi Pembentukan Matra ke-4 Angkatan Siber JAKARTA,KORANPELITA – Ketua MPR RI ke-16 Bambang Soesatyo …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca