AAU Tempat Diselenggarakannya Evaluasi Pasca Diklat Badiklat Kemhan

Yogyakarta,  Koranpelita

Bertempat di Ruang Rapat Mako AAU sebanyak 37 orang mengikuti kegiatan Evaluasi Pasca Diklat Badiklat Kemhan. Diikuti oleh alumni Diklat Kemhan yang berasal dari Akademi Angkatan Udara, Lanud Adi Sutjipto dan RSPAU Harjolukito (29/8).

Gubernur Akademi Angkatan Udara Marsda TNI Tatang Harlyansyah, S.E., M.M. dalam sambutannya yang dibacakan oleh Dirjian AAU Kolonel Lek Suparno, S.T. menyampaikan bahwa diadakannya kegiatan evaluasi pasca diklat ini adalah untuk memperoleh data-data yang valid dan up to date tentang hasil lulusan pendidikan yang diselenggarakan oleh Badiklat Kemhan.

Gubernur AAU juga berharap kegiatan ini dapat dijadikan masukan untuk peningkatan dalam penyelenggaraan pendidikan yang akan datang sesuai dengan tantangan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di era revolusi industri 4.0.

Sementara itu sambutan dari Kabadiklat Kemhan diwakilkan kepada Kapusdiklat Bahasa Badiklat Kemhan Brigjen TNI Yudhy Chandra Jaya, M.A.

Selesai sambutan dilanjutkan dengan penayangan slide Program Diklat Pusdiklat Kemhan TA. 2019 yang dibawakan oleh Kabid Evkat Mutu Diklat Pusdiklat Jekfunghan Badiklat Kemhan Kolonel Inf. Makhasan, S.IP., M.M.

Diakhir paparannya Kabid Evkat Mutu Diklat Pusdiklat Jekfunghan Badiklat Kemhan menyimpulkan bahwa diklat yg dilaksanakan oleh Pusdiklat di jajaran Badiklat Kemhan telah dapat dilaksanakan dengan baik, namun masih perlu ditingkatkan dengan berbagai cara, antara lain dengan mengunjungi langsung mantan siswa di kotama-kotama (seperti Akademi Angkatan Udara).

Usai acara para peserta evaluasi mengisi blanko angket yang disediakan oleh Badiklat Kemhan untuk mengisi saran-saran secara tertulis sehingga Badiklat Kemhan mendapatkan masukan dari mantan siswa untuk penyelenggaraan pendidikan ke depan dapat lebih baik lagi.(ay)

About ahmad yani

Check Also

TIBA DI LARANTUKA, TNI AL BANTU DISTRIBUSIKAN BANTUAN KEMANUSIAAN KORBAN ERUPSI GUNUNG LEWOTOBI LAKI-LAKI

Larantuka, Koranpelita.com Salah satu unsur TNI AL yaitu KRI Teluk Ende – 517 (KRI TLE-517) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca