Medan, Koranpelita
Mengawali masa jabatan sebagai Komandan Lanud Soewondo, Kolonel Pnb Meka Yudanto, S.Sos., M.A.P., mengambil apel pagi yang diikuti oleh seluh personel Lanud Soewondo bertempat di apron Delta. Kamis (22/8).
Pada apel pagi tersebut, Danlanud dalam pengarahannya menyampaikan kepada seluruh anggota agar tetap semangat untuk merawat dengan membersihkan dan merapihkan lahan yang cukup luas.
“Mari kita bersama-sama untuk menjaga dan merawatnya karena hal ini sudah menjadi tanggung jawab kita,” Danlanud.
Setelah apel pagi usai, selanjutnya Danlanud melaksanakan entry briefing dengan seluruh pejabat dan perwira bertempat di ruang rapat Suryadarma Mako Lanud Soewondo
yang diawali dengan perkenalan oleh para pejabat dan seluruh perwira.
Danlanud Soewondo, Kolonel Pnb Meka Yudanto, S.Sos., M.A.P. pada saat entry briefing menyampaikan bahwa, Lanud Soewondo memiliki lahan yang cukup luas dan berdampingan langsung dengan pemukiman masyarakat sangat berpotensi untuk menimbulkan masalah dari faktor keamanan maupun sengketa lahan.
Menyikapi hal itu, menurutnya masih terdapat beberapa hal yang perlu kita benahi dan perbaiki karena ini menyangkut aset negara. Hal tersebut tentunya harus menjadi perhatian kita semua dalam upaya lebih meningkatkan kualitas pengabdian kita kepada TNI Angkatan Udara khususnya di Lanud Soewondo.
Selanjutnya Danlanud menyampaikan bahwa, selama kepemimpinan komandan-komandan sebelumnya, banyak hal-hal positif dan konstruktif yang dinilai sangat berarti untuk terus dikembangkan bagi kemajuan Lanud Soewondo.
“Saya minta untuk terus kita upayakan. Khusus masalah Safety harus tetap menjadi perioritas utama dalam setiap operasi penerbangan,” jelas beliau.
Danlanud juga memberikan penekanan kepada seluruh perwira agar melaksanakan pengawasan melekat terhadap anggota secara terus menerus, supaya tidak ada anggota yang terlibat kasus pelanggaran hukum seperti penyalahgunaan narkoba, perkelahian, perjudian dan yang lainnya yang tidak sesuai dengan tata perilaku kehidupan prajurit maupun PNS TNI, pungkas Danlanud. (ay/PenLanudSwo)