Jakarta, Koranpelita
Danjen Akademi TNI Laksdya TNI Aan Kurnia,S.Sos.,M.M membuka Perayaan lomba 17 Agustusan berlangsung di Mako Akademi TNI Cilangkap Jakarta Timur, Jumat (16/8).
Tradisi tahunan yang dilakukan dilingkungan Mako Akademi TNI diikuti seluruh prajurit dan PNS tidak terkecuali para pejabat utama Akademi TNIpun turut berbaur mengikuti lomba yang digelar panitia kali ini seperti halnya Danjen Akademi TNI Laksdya TNI Aan Kurnia,S.Sos.,M.M,Wadanjen Marsda TNI Sri Pulung,D,S.E,M.Mgt Stud,CFrA,Dirum Brigjen TNI Pramudya,A.P.,S.M.N,.MSi Dirjian Marsma TNI Suparmono,dan Para Paban Akademi TNI
Meski ragam lomba yang diadakan dari tahun ke tahun cenderung sama, antusiasme prajurit dan PNS dalam mengikutinya tidak perlu ditanyakan, semuanya bergembira terkadang tingkah peserta mengundang gelak tawa semuanya larut dalam kegembiraan
Beberapa lomba yang digelar kali ini diantaranya Memasukan Belut Ke Botol, Memasukan pensil kebotol, Mengambil uang koin, Lomba menghias Tumpeng,Sepeda lambat, Makan kerupuk antar satuan kerja Mako Akademi TNI
Di tengah gempuran media sosial yang menyebabkan seseorang semakin individual, lomba 17 Agustusan bisa berfungsi sarana menjalin kebersamaan antar sesama anggota prajurit dan PNS di lingkungan Mako Akademi TNI. Meski banyak canda dan tawa yang tercipta, ada banyak makna positif yang bisa diambil dari perlombaan itu.
“Selain ketangkasan, lomba itu juga menandakan adanya semangat gotong royong dan juga strategi. Tapi yang paling utama adalah permainan tanpa ada permusuhan,” jelasnya.
Memaknai nilai hakiki yang terkandung dalam merayakan 74 Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2019 Akademi TNI untuk merajut persatuan dan kesatuan seluruh komponen Bangsa Indonesia dalam menuju Sumber Daya Manusia Unggul Indonesia Maju (ay/Penerangan Akademi TNI)