oppo_32

Museum Lawang Sewu Adakan Orchestra Symphoni Hadirkan Ruth Sahanaya dan Kla Project

Semarang,KORANPELITA.com – Museum lawang Sewu bakal menggelar orchestra ‘ Symphoni Lawang Sewu” sebuah pertunjukan musik yang digelar pada Sabtu 9 November 2024. Dengan  menghadirkan dua penyanyi ternama nasional, yakni Ruth Sahanaya dan Kla Project.

PT Kereta Api Wisata sebagai Penyelenggara pertunjukkan orchestra ini berkolaborasi dengan Wallofdips dan Kestone sebagai Event Organizer terpercaya di Kota Semarang.

Direktur Operasi KAI Wisata Wawan Ariyanto mengatakan, Symphony Lawang Sewu ini menjadi selebrasi pertunjukan musik baru di kota Semarang bagi kalangan usia muda menengah ke atas dalam bernostalgia.

Meski begitu, Heritage Building Lawang Sewu tidak hanya menghadirkan wahana menarik untuk masyarakat saat ini. Namun gedung ikonik ini dapat menjadi tempat kegiatan event, swafoto, foto pra wedding, dan lain-lain.

” Dalam kesempatan kali ini KAI Wisata berkolaborasi bersama Wallofdips dan Kestone sebagai Event Organizer mengadakan acara Orchestra terbesar pertama di Lawang Sewu,” ujar Wawan kepada awak media saat konpers di Lawang Sewu Semarang, Jumat (4/10/2024).

Menurutnya, dengan melalui suguhan orchestra ini, KAI Wisata menyajikan kombinasi unik antara keindahan arsitektur Lawang Sewu dan keanggunan musik Orchestra serta ketukan musik Jazz yang menggugah semangat.

” Tujuan dari acara ini adalah untuk menghadirkan pengalaman menonton musik jazz seperti di Java Jazz di Prambanan dan orchestra yang tak terlupakan, sehingga membawa penonton dalam perjalanan musikal yang memikat dengan harapan akan berlangsung menjadi kegiatan rutin tahunan untuk “Symphony Lawang Sewu,” katanya.

Pertunjukan Sangat Ditunggu 

Sementara itu, Alfa Bintang Orchestra yang merupakan pemuda asal Semarang dan telah berkiprah di nasional hingga kancah internasional dihadirkan dalam mengiringi beberapa musisi yang akan tampil dalam acara tersebut. Kemegahan suara serta Sinkronisasi irama suara akan menjadi suatu pertunjukan yang sangat layak ditunggu kehadirannya.

“:KAI Wisata yakin dengan event musik besar ini akan menarik minat masyarakat untuk hadir di Symphony Lawang Sewu,” paparnya.

Wawan mengungkapkan, KAI Wisata bersama Wallofdips dan Kestone ingin menghadirkan konser musik yang tidak hanya menghibur, tetapi juga menginspirasi dan menghidupkan kembali jejak sejarah Lawang Sewu.

” Dengan kolaborasi musisi dan orchestra ternama, KAI Wisata berharap Symphony Lawang Sewu 2024 dapat menjadi momen berkesan bagi penikmat musik, tidak hanya di kota ini namun dari luar kota hingga luar negeri dapat menikmati keindahan wisata Heritage Building Lawang Sewu sekaligus menikmati Musik Orchestra yang indah,” harapnya.

Kendaati demikian, Orchestra ini bisa memberikan sejumlah keistimewaan, Symphony Lawang Sewu memberikan pertunjukan musik dalam 3 Panggung Ekspresi yang bisa pengunjung nikmati serta memberikan pengalaman bebas dalam mengekspresikan kebahagiaan.

” Festival musik orkestra ini lebih dari sekedar ajang musik, melainkan hasil kolaborasi yang melibatkan berbagai pihak dan komunitas kreatif yang hadir untuk berkreasi dan menyemarakkan acara,” katanya.

Selaraskan Jiwa 

Mengangkat tema “Harmonize Your Soul”, Symphony Lawang Sewu membawa musik orchestra bisa menyeleraskan jiwa serta membuka mata pengunjung, bahwa pertunjukan musik orchestra bisa memberikan suatu pengalaman dan kemegahan dalam satu cerita, sehingga pengunjung dapat merasakan experience yang berbeda serta dapat bernostalgia dengan beberapa musisi yang dihadirkan serta mendukung ekosistem musik di Semarang hingga kancah dunia.

Acara ini menyasar pasar kalangan umur menengah keatas dan memberikan pengalaman nostalgia bagi pengunjung yang hadir dalam acara tersebut.

” Tiket sudah dapat dibeli di platform tiket redtix.id. dengan kisaran harga mulai dari Rp 900.000 hingga Rp 1.600.000 dengan beberapa benefit tiap pembelian tiket Symphony Lawang Sewu.”

Masalah penjualan tiket sudah bisa dipesan mulai sekarang secara online baik di Instagramnya Lawang Sewu maupun refyik.id, dengan harga paling rendah Rp 350 Ribu dengan tempat di teras.

Kabid Pemasaran Pariwisata Disporapar Jateng Endro Wicaksa menegaskan, Pemprov Jateng menyambut baik event ini. Melalui event ini, diyakininya mampu meningkatkan datangnya wisatawan ke Kota Semarang.

“Lawang Sewu ini adalah salah satu landmark-nya Jawa Tengah. Lawang Sewu ini menjadi tujuan wisatawan yang sangat popular di Jateng. Dengan konser ini, bisa meningkatkan jumlah 700 – 900 wisatawan ke Jawa Tengah dan Semarang. Mudah mudahan target tersebut bisa tercapai,” ucapnya.(sup)

About suparman

Check Also

TNI AL DAN TLDM RESMI GELAR PATKOR MALINDO 166/24

Belawan, koranpelita.com Untuk kesekian kalinya, TNI AL dan Tentera Laut Diraja Malaysia (TLDM) menggelar Patroli …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca