SEMARANG,KORANPELITA – Telah dilaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang didanai oleh LPPM Universitas Semarang (USM) pada hari Selasa 25 Juni 2024 lalu menggelar pelatihan digital marketing.
Pelatihan bertajuk ”Penyuluhan dan Pelatihan Digital Marketing Bagi UMKM Binaan Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (Iwapi) Jateng di Kota Semarang” dengan tim pelaksana Suratman SE MM Akt CA, Ratna Wijayanti SE MM, dan Eviatiwi KS SE MM dari Fakultas Ekonomi Universitas Semarang.
Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dihadiri total 15 orang yang terdiri atas 3 orang dosen dari tim PKM Fakultas Ekonomi USM, 1 mahasiswa Fakultas Ekonomi USM dan 8 orang dari perwakilan UMKM anggota binaan Iwapi Jawa Tengah kota Semarang.
Pada saat kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini tim dari Fakultas Ekonomi USM memberikan materi penyuluhan dan pelatihan digital marketing yang khusus ditujukan kepada perwakilan anggota UMKM ini.
Dukung Pencapaian
Kegiatan Pengabdian kepada masyarakat ini memiliki tujuan guna mendukung pencapaian tujuan dari Iwapi Jawa Tengah kota Semarang yaitu memperkuat wanita pengusaha pada skala mikro,kecil,menengah dan besar melalui peningkatan kemampuan dalam membantu jaringan kerjasama dan kebersamaan yang harmonis dari para anggota.
”Kami tim PkM Fakultas Ekonomi USM mencoba memberikan pencerahan melalui penyuluhan yang berkaitan dengan digital marketing melalui berbagai platform akun media pemasaran online seperti shopee,gojek, tokopedia dan instagram,” kata Suratman dalam keterangannya Kamis 11 Juli 2024.
Tim PKM juga memberikan pelatihan bagaimana cara mendaftar dan bertransaksi dari berbagai media pemasaran online tersebut.Perpaduan kegiatan ini diharapkan mampu berdaya guna maksimal bagi para perwakilan anggota UMKM binaan Iwapi yang hadir, hingga mampu memperluas pangsa pasar pemasaran produknya minimal untuk wilayah seluruh Indonesia.(sup/*)