Ketua DPRD. Kalsel, H Supian HK, saat mengarahkan anak panah.

Olahraga Bersama Forkopimda, Ketua DPRD Kalsel Juara 4 Lomba Panahan

Banjarmasin, Koranpelita.com

Memperkuat sinergitas antara stakeholder
Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) H Supian HK bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FORKOPIMDA) dan TNI-Polri, Kalsel mengikuti kegiatan olahraga bersama.

Olahraga bersama Forkopimda dimulai dengan gowes bersama dari Gedung Mahligai Pancasila Banjarmasin, Selasa (4/6/2024) pagi.

Secara simbolis start dilepas oleh Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor dan Ketua DPRD Kalsel H Supian HK, menuju titik finish di Markas Lanal Banjarmasin, Jalan A Yani Km 4 kota setempat.

Setibanya di Markas Lanal, kegiatan berlanjut dengan pertandingan memanah antara Gubernur, Ketua DPRD, Kapolda, Danrem, Danlanud, Danlanal dan perwakilan dari Kajati Kalsel.

Dalam pertandingan memanah, Gubernur Kalsel H. Sahbirin Noor keluar sebagai juara pertama. Disusul Kapolda Kalsel juara ke-2. Danrem 101 Antasari Juara ke-3 dan Ketua DPRD Kalsel H. Supian HK menempati juara ke-4.

Acara puncak diakhiri dengan pembagian Doorprize berupa sepeda gunung, televisi, mesin cuci, hingga kipas angin.

Ditemui diakhir kegiatan, Ketua DPRD Kalsel H Supian HK menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya acara olahraga bersama Forkopimda ini.

Menurutnya, acara seperti ini sangat bagus untuk memperkuat dan terus menjalin sinergitas antara stakeholder menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak mendatang.

“Saya sangat apresiasi kegiatan semacam ini, karena bisa memperkuat dan terus menjalin silaturahmi,” tutup Supian HK.(pik)

About kalselsatu

Check Also

Pj Gubernur Jateng Komitmen Bangun Pemerintahan Berintegritas dan Antikorupsi

SURAKARTA,KORANPELITA – Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana berkomitmen membangun pemerintahan yang berintegritas dan antikorupsi. …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca