KUNJUNGI PERSONEL SATGAS PULAU TERLUAR DI NATUNA, TNI AL SENANTIASA PANTAU PRAJURITNYA

Natuna, koranpelita.com

TNI Angkatan Laut (TNI AL) senantiasa memantau para prajuritnya yang sedang melaksanakan tugas untuk menjaga kedaulatan dan keamanan diseluruh wilayah perbatasan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Seperti halnya yang dilaksanakan oleh Komando Armada I (Koarmada I) dibawah pimpinan Pangkoarmada I Laksamana Muda TNI Dr. Yoos Suryono M.Tr.(Han)., M.Tr.Opsla saat mengunjungi Pos TNI AL (Posal) Pulau Laut dan Pos Marinir Satgas Pam Puter di Pulau Sekatung yang tidak berpenduduk di Kabupaten Natuna, Provinsi Kepri, Kamis (25/04).

Kegiatan ini merupakan kunjungan kerja Pangkoarmada I dengan menggunakan KRI John Lie-358 yang bertujuan melihat secara langsung kondisi personel Satgas Pam Puter dan memberikan semangat serta motivasi kepada para prajurit Satgas yang berada di wilayah kerja Koarmada I.

Lebih lanjut, Pangkoarmada I juga berpesan kepada Prajurit satgas agar terus menjaga kesehatan dan menjalin kerjasama yang baik dengan aparat setempat dan masyarakat sekitar serta senantiasa menjaga nama baik TNI Angkatan Laut di manapun bertugas.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Staf Khusus Kasal, Laksamana Muda TNI Julius Widjojono, Komandan Gugus Tempur Laut (Danguspurla) Koarmada I, Laksamana Pertama TNI Mohamad Taufik, M.M.D.S., dan Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Ranai Kolonel Laut (P) Maman Nurachman.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Tinjau Gladi Serbuan Operasi Amfibi di Pantai Banongan Situbondo

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah selaku Direktur Latihan (Dirlat) Latihan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca