Dandim 1710/Mimika Sampaikan Amanat Panglima TNI

Timika, koranpelita.com

Komandan Kodim 1710/Mimika, Letkol Inf Dedy Dwi Cahyadi memimpin Upacara Bendera 17-an di bulan April tahun 2024, bertempat di lapangan Makodim 1710/Mimika Jl. Agimuga Mile 32, Distrik Kuala Kencana, Kab. Mimika, Rabu (17/04/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 1710/Mimika membacakan amanat Panglima TNI, Jenderal TNI Agus Subiyanto S.E., M.Si., diantaranya saya menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas semangat, dedikasi, loyalitas serta militansi dalam setiap pelaksanaan tugas TNI di seluruh penjuru NKRI, di tengah perkembangan lingkungan strategis global, regional maupun nasional yang dinamis dan kompleks.

Tugas TNI saat ini dan kedepan bukan semakin ringan. Hal ini seiring dengan perkembangan lingkungan strategis yang dinamis dan kompleks, serta membawa pengaruh dalam berbagai sendi kehidupan berbangsa dan bernegara.

Pada kesempatan tersebut, Dandim 1710/Mimika menambahkan bahwa saat ini masih dalam suasana Hari Raya Idul Fitri 1445 H. “Saya mengucapkan Minal aidzin Wal Faidzin, Mohon Maaf Lahir dan Batin, kepada seluruh prajurit, PNS dan keluarga besar Kodim 1710/Mimika” ujar Dandim. (ay/Pendim 1710/Mimika)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Tinjau Gladi Serbuan Operasi Amfibi di Pantai Banongan Situbondo

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah selaku Direktur Latihan (Dirlat) Latihan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca