Bantul – TMMD Reguler 119 Kodim 0729 Bantul telah terbukti bahwa dalam pelaksanaannya memberikan manfaat bagi masyarakat di daerah pedesaan, karena dengan adanya pelaksanaan tersebut, masyarakat dapat meningkatkan perekonomian dan kemajuan desanya. Tentu saja hal ini dikerjakan secara bergotong royong, bersama sama antara warga desa dengan anggota Satgas. Senin (11/3).
Gotong royong dalam melaksanakan pengecoran jalan bersama masyarakat mendidik untuk menumbuhkan semangat gotong royong, disiplin, budaya antri dan semangat cinta tanah air. Seperti yang terlihat, antrian warga dengan semangat kerja keras dalam pengerjaan cor blok jalan dengan alat seadanya ember bekas cat untuk mengangkut batu koral kemudian untuk dicampurkan kedalam adukan semen di mesin molen. Tentu bukan pekerjaan ringan, keringat pun mengucur dari badan, rasa lelah dan lapar tentunya pasti dirasakan. Namun, tetap terlihat semangat kerja keras masyarakat dan Tim Stagas dalam bergotong royong membangun Desa.
Untuk mewujudkan impian warga, pekerjaan demi pekerjaannya dalam Program TNI Manunggal Membangun Desa masih dikerjakan oleh anggota Satgas bersama dengan masyarakat, begitu juga saat kegiatan sasaran non fisik berlangsung, masyarakat antusias mengikuti berbagai penyuluhan yang diberikan oleh Tim Satgas, untuk mendapatkan ilmu yang bermanfaat, dalam hidup bermasyarakat.
Terbukti dengan Keikut sertaan para anggota Satgas TMMD bersama masyarakat Desa Gedongan ini mampu memberikan semangat tersendiri bagi warga setempat, Satgas TMMD telah lama membaur dengan masyarakat, sehingga warga pun, merasa nyaman atas bantuan tenaga dan pikiran yang diberikan.
Beberapa warga Kalurahan Temuwuh yang membantu pekerjaan pengecoran jalan mengatakan salut pada tingginya semangat, dan cara kerja anggota Satgas TMMD dan banyak ilmu yang didapat saat berbaur bersama mereka.