Surabaya, koranpelita.com
Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) V Brigjen TNI Marinir Joni Sulistiawan, S. H., M. Han di wakili Wadan Lantamal V Kolonel Marinir Baedhowi Oktadidia beserta seluruh perwira Lantamal V dan Jalasenastri mengikuti Vicon pengarahan Panglima Armada II Laksamana Muda TNI Yayan Sofiyan, S.T., M.Si., CHRMP., M.Tr.Opsla., didampingi Ketua Daerah Jalasenastri Armada II Ny Peni Yayan Sofiyan bertempat di gedung serbaguna Mako Lantamal V Perak Surabaya. Selasa (07/11/2023)
Kegiatan pengarahan Pangkoarmada lI tersebut ditujukan kepada seluruh Pejabat Utama, Komandan Satuan, Komandan KRI, dan seluruh Komandan KAL serta seluruh perwira di jajaran Koarmada II baik yang dilaksanakan di Surabaya secara langsung dan diluar Surabaya secara virtual.
Dalam arahannya Pangkoarmada II menyampaikan pentingnya peningkatan pembinaan Komandan satuan dan seluruh perwira kepada anggota dibawahnya untuk meminimalisir peningkatan angka pelanggaran yang terjadi saat ini. Tingkatkan seni memimpin dengan menciptakan lingkungan kerja yang kondusif.
Lebih lanjut, Intensifkan jam komandan sebagai sarana komunikasi atasan dengan bawahan.(ay)