Wakil Ketua Komisi II DPRD Kalsel, Muhammad Yani Helmi, Usai Reses

Paman Yani : Ekonomi Terbatas, Pendidikan Anak Diharapkan Bisa Terjamin

Kabupaten Tanbu, Koranpelita.com

Guna menjaring aspirasi masyarakat serta mengetahui secara pasti keinginan konstituen nya, Wakil Ketua Komisi II DPRD Provinsi Kalimantan Selatan Daerah Pemilihan (Dapil) VI Kabupaten Tanah Bumbu dan Kotabaru, Muhammad Yani Helmi, kembali melaksanakan reses di Kabupaten Tanah Bumbu, tepatnya di Kelurahan tungakaran pangeran RT 16 serta di Desa Bersujud Kecamatan Simpang Empat.

Antusiasme masyarakat begitu terlihat sejak awal kedatangan. Hal ini terbukti dengan banyaknya warga yang meminta foto bersama wakil rakyat yang akrab disapa Paman Yani ini, sebelum dan sesudah pelaksanaan reses.

Beberapa hal menjadi bahan yang disampaikan Paman Yani, seperti menjaga persatuan menjelang pemilihan umum serta kriteria memilih pemimpin yang mengerti dan mau mendengarkan aspirasi masyarakat.

“Alhamdulillah, hari ini kita kembali berada di tengah masyarakat. Karena memang sebagai wakil rakyat, saya harus datangi mereka dalam setiap kondisi. Tidak pada saat hendak minta dipilih saja. Karena bagi saya. Jabatan adalah amanah,” katanya.

Paman Yani juga menyebut aspirasi masyarakat yang telah dan akan dilakukan pengawalan pada prosesnya, yakni pembangunan SMA di Batulicin sesuai dengan permintaan masyarakat pada penjaringan masyarakat beberapa waktu lalu.

Sementara itu, beberapa aspirasi masyarakat juga dijaring dalam reses ini. Seperti adanya salah satu anak yang ingin melanjutkan pendidikan usai lulus sekolah. Namun mempunyai keterbatasan dalam perekonomian.

“Ini ada satu anak, ingin melanjutkan pendidikan. Namun terkendala biaya. Nanti akan saya komunikasikan dengan Sekda atau Bupati untuk kemudian mendapatkan ayah angkat, atau bantuan,” ujarnya.

Paman Yani melanjutkan, pendidikan anak terutama masyarakat di Tanah Bumbu diharapkan dapat terjamin. Terlebih bagi mereka yang mempunyai keinginan tinggi.

Sementara itu, Nadia Aulia yang merupakan siswi tersebut berujar, ingin melanjutkan pendidikan di bidang farmasi sesuai dengan latarbelakang dan keinginannya.

“Semoga Paman Yani bisa membantu mencarikan beasiswa hingga S1 atau bahkan hingga menjadi Apoteker,” harapnya.

Turut serta dalam pelaksanaan reses ini pejabat dilingkungan Pemprov Kalsel, seperti Kepala UPPD Samsat Batulicin, Kepala UPPD Samsat Kotabaru, Kepala Pelabuhan Batulicin, Kepala Pelabuhan Kotabaru, Direktur Abdi Persada FM serta lainnya. (pik)

About kalselsatu

Check Also

Pj Gubernur Jateng Komitmen Bangun Pemerintahan Berintegritas dan Antikorupsi

SURAKARTA,KORANPELITA – Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana berkomitmen membangun pemerintahan yang berintegritas dan antikorupsi. …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca