Danlanal Semarang turut sambut Kunjungan SSDN Peserta PPRA LXV Lemhannas RI Tahun 2023

Semarang,  koranpelita.com

Komandan Lanal Semarang Kolonel Marinir Hariyono Masturi,M.Tr.Hanla., M.M., turut menyambut Kunjungan SSDN (Studi Strategis Dalam Negeri) Peserta PPRA (Program Pendidikan Reguler Angkatan) LXV/65 LEMHANAS RI Tahun 2023. Bertempat di Aula Makodam IV/Diponegoro Jl. Perintis Kemerdekaan, Pudakpayung, Kec. Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah. (28/03/2023).

Adapun rombongan Lemhannas RI antara lain Gubernur Lemhannas RI Andi Widjajanto, Mayjen TNI (Mar) Ipung Purwadi, M.M., Dr. Sukendra Martha, M.Sc., M.App.Sc., Brigjen Pol. Drs. R. Djarod Padakova H.K.M, M.H., Kolonel Inf Riza Anom Putranto, S.L.P., M.Si. serta para Peserta SSDN PPRA LXV Lemhannas RI Tahun 2023.

Program Studi Strategis Dalam Negeri (SSDN) yang dilaksanakan dengan melakukan peninjauan langsung ke daerah (provinsi dan kabupaten). Melalui kunjungan ini diharapkan peserta akan memperoleh data dan informasi yang obyektif sesuai penugasannya, selanjutnya dapat menganalisis dengan tepat tentang kondisi wilayah daerah yang dikunjunginya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetijono, Kasdam IV/Diponegoro, Para PJU Kodam IV/Diponegoro serta tamu undangan lainnya.(ay)

About ahmad yani

Check Also

JELANG HUT KE-79 KORPS MARINIR, KORPS MARINIR TNI AL GELAR OLAHRAGA BERSAMA

Jakarta, koranpelita.com Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Korps Marinir TNI AL yang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca