Madiun, koranpelita.com
Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal V) Laksamana Pertama TNI Supardi beserta Ketua Korcab V DJA II Ny. Prima Supardi nonton bareng pagelaran Wayang Kulit bersama Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono dan Ketua Umum Dharma Pertiwi Ny. Vero Yudo Margono dalam rangka semarak karya bhakti skala besar Mabes TNI TA 2023 bertempat di Makorem 081/Dhirotsaha Jaya dan di SMAN 1 Mejayan Caruban, Madiun. Sabtu (11/03/2023)
Dalam Pagelaran Wayang kulit di dua tempat kali ini dengan lakon Parikesit Jumeneng Ratu dengan Dalang Ki Anom Dwijo Kangko dan Ki Cahyo Kuntahdi.
“Adanya Pagelaran Wayang kulit ini merupakan wujud dari kemanunggalan TNI dengan Rakyat, tanpa dukungan rakyat mustahil TNI bisa menjadi besar, ditempat ini kita bisa membaur dengan rakyat, betapa pentingnya kemanunggalan TNI dan rakyat,” ungkap Panglima TNI dalam sambutannya.
Hadir dalam Pagelaran Wayang Kulit tersebut, Para Pejabat TNI dan Polri Wilayah Jawa Timur, Bupati Madiun serta Forkopimda Kabupaten Madiun.(ay)