Sampit,Koranpelita.com.
Bupati Kabupaten Kotawaringin Timur ( Kotim) Provinsi Kalteng , H. Supian Hadi S.Ikom seperti dilansir media lokal Jum’at ( 21/6) meminta supaya para Camat di kawasan utara Kotim yang dilanda banjir tidak meninggalkan wilayah tugas mereka.
Para Camat diminta terus memantau kondisi desa dan kondisi warga yang rumahnya terendam banjir luapan air sungai.
Bupati Kotim H.Supian Hadi S.Ikom kiri.
Menurut Supian Hadi , ia senantiasa memperbarui informasi yang diterima dari para Camat,terkait kondisi banjir di kawasan utara Kotim.
Bahkan dirinya juga akan segera turun ke desa yang terkena banjir untuk mengetahui kondisinya.Selain meminta instansi dan dinas terkait untuk segera menyalurkan bantuan logistik terhadap korban banjir.
Sementara itu Camat Bukit Santuai di wilayah utara Kotim Drs. Pungkal ketika dikonfirmasi via ponselnya Kamis (20/6) mengatakan, banjir di wilayahnya masih dalam, dan ia terus memantau situasi banjir ini dengan tetap berada di wilayah Kecamatan yang menjadi tugasnya.
Sebagai informasi banjir yang melanda Kecamatan Bukit Santuai merupakan wilayah Kecamatan kedua di utara Kotim.Dimana sebelumnya banjir melanda Kecamatan Tualan Hulu yang merendam beberapa desa. ( Ruslan AG).