Jakarta, Koranpelita. Com
Dalam skenario Latihan Armada Jaya XXXVII TA 2019, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E.,M.M., bertindak selaku Panglima TNI, didampingi Para Asisten, melaksanakan video conference dengan para Kepala Staf Angkatan, Pangkogab dan para Pangkogasgab, bertempat di Gedung Puskodal, Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (20/6).
Kegiatan tersebut bertujuan selain untuk menguji kemampuan peralatan dalam menunjang interoperability komando dan pengendalian, juga menguji realisme latihan agar dapat mendukung pelaksanaan operasi yang sesungguhnya.
Dalam skenario tersebut, Kasal yang disimulasikan sebagai Panglima TNI memerintahkan jajaran di bawahnya untuk melaksanakan persiapan operasi dan kekuatan tempur, melaksanakan kampanye militer, melindungi aset-aset strategis, mewaspadai berbagai ancaman di antaranya terhadap perang informasi, serta senjata kimia, biologi, radiologi dan nuklir.
Pada video conference yang berlangsung selama 30 menit tersebut, pemeran Asintel Panglima TNI juga menyampaikan perkembangan situasi dan informasi intelijen untuk mendukung tugas operasi.
Sementara Pemeran Asops Panglima TNI menyampaikan kekuatan alut sista yang akan digunakan dalam operasi.
Turut hadir pada kegiatan tersebut, Asrena Kasal Laksda TNI Arusukmono Indra Sucahyo, S.E. M.M., Aspam Kasal Laksda TNI S.Irawan, S.E., Aslog Kasal Laksda TNI Moelyanto, M.Si (Han)., Aspotmar Kasal Mayjen TNI (Mar) Bambang Suswantono, S.H., dan Waasops Kasal Laksma TNI Yusup, S.E., M.M.(ay)