Jakarta, Koranpelita.com
Prof Dr Haryono Suyono di kampus Universitas Trilogi, Sabtu 15 Juni 2019 menerima Ketua GNLP, dr Djoko Rusmoro, MPA didampingi Drs. Dedi Hermawan, MPA.
Mereka melapor kegiatan GNLP dan Komnas Lansia seiring dengan peringatan hari Lansia nasional.
Pemerintah menjadi pihak yang paling bertanggung jawab atas peran dan fungsi Lansia. Pemerintah juga dapat mendayagunakan keberadaan Lansia.
Haryono Suyono menyarankan agar terus menjalin hubungan baik dengan Kemendagri, Kemenko PMK dan Kemensos.
Haryono Suyono dikenal sebagai birokrat mengawali karir sebagai ahli statistik. Dipercaya sebagai Deputi Kepala BKKBN dan menjadi Kepala BKKBN Pusat.
Sejak pensiun dari tugas resmi di pemerintah, Haryono Suyono justru bertambah kegiatannya. Selain menjadi guru besar di Universitas Airlangga Surabaya, juga menjadi dosen tamu di berbagai kampus.
Haryono Suyono lahir di Pacitan Jawa Timur 6 Mei 1938. Menyelesaikan pendidikan di University of Chicago, AS. Menempati jabatan tertinggi di pemerintah sebagai Menteri Koordinator Bidang Kesra dan Raskin di era Presiden RI kedua Soeharto dan BJ Habibie. (djo)