Jalasenastri Ikut Berpartisipasi Dalam Batik Fashion Fair 2022

 

Surabaya,  koranpelita.com

Jalasenastri ikut berpartisipasi dalam pameran batik dan fashion terbesar dan terlengkap bertajuk Batik Fashion Fair 2022. Pameran yang digelar di exhibition hall Grand City Surabaya, Rabu (16/11) ini merupakan yang ke-6 kalinya diadakan oleh Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jawa Timur.

Ketua Gabungan Jalasenastri Kodiklatal , Ny. Etta Suhartono turut hadir dalam acara pembukaan Batik Fashion Fair (BFF) 2022 yang dibuka oleh Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak, didampingi Ketua Dekranasda Jawa Timur Arumi Bachsin Emil Elestianto Dardak.

Mengusung tema “Pelangi setelah Pandemi”, BFF 2022 akan berlangsung selama lima hari yakni mulai Rabu(16/11/2022) hingga Minggu (20/11/2022). Tak hanya menampilkan kerajinan batik, di tempat yang sama juga terselenggara acara Wisata Nusantara Fair 2022 dan diikuti sebanyak 136 peserta.

Menurut Wagub Emil, BFF 2022 menggambarkan semangat bangkitnya penggiat industri wastra dan kriya nusantara bak munculnya pelangi yang indah setelah hujan badai sesuai dengan tema acara ini yaitu “Pelangi setelah Pandemi”, dimana akan selalu ada jalan, peluang, dan harapan untuk bangkit menuju perekonomian yang lebih baik dengan optimis.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Dekranasda Jatim mengatakan, BFF 2022 diharapkan dapat memberikan harapan bagi pengusaha, pelaku UMKM agar perekonomian bisa kembali pulih. Bahkan daya beli masyarakat kembali meningkat hingga mampu menggerakkan roda perekonomian di Jatim.

Sementara itu dalam ajang pameran tersebut, Jalasenastri menampilkan aneka desain dan motif batik dalam bentuk kain maupun baju jadi, juga produk kerajinan dari batik lainnya , juga aksesori perhiasan dari mutiara, dan makanan serta minuman yang merupakan hasil karya Ibu-Ibu anggota Jalasenastri sebagai pelaku UMKM. Didampingi Ny. Etta Suhartono, Wagub Jatim menyempatkan waktu mengunjungi stan Jalasenastri usai membuka pameran.(ay)

About ahmad yani

Check Also

JELANG HUT KE-79 KORPS MARINIR, KORPS MARINIR TNI AL GELAR OLAHRAGA BERSAMA

Jakarta, koranpelita.com Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Korps Marinir TNI AL yang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca