Personel Satgas Yonif 126/KC Ajak Warga Senam Bersama Dan Berikan Pengobatan Gratis

Keerom, koranpelita.com

Demi menjaga kesehatan agar selalu bugar dalam melaksanakan aktifitas sehari-hari, Satgas Yonif 126/KC Pos Kotis bekerja sama dengan Puskesmas Senggih mengajak warga untuk melaksanakan senam bersama sekaligus menggelar pengobatan dan pengecekan kesehatan gratis di Kampung Senggih, Kabupaten Keerom.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 126/KC, Letkol Inf Dwi Widodo, S.H., M.Han. dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Keerom, Papua, Kamis (23/06/2022).

“Mayoritas yang mengikuti acara ini adalah para orang tua dan Lansia, untuk itu pada kesempatan kali ini kami dari Satgas yang dibantu oleh pegawai Puskesmas Senggih turut menghimbau kepada para Lansia agar selalu menjaga kesehatan dengan mengatur pola makan dan melakukan aktifitas ringan seperti senam di pagi hari agar terhindar dari berbagai macam penyakit,” kata Dansatgas.

Bapak Cristian Now selaku Kepala Kampung Senggih dan seluruh warga menyambut hangat atas terselenggaranya acara tersebut. “Kegiatan senam seperti ini bisa menghibur warga, karena selama ini sangat jarang dilaksanakan apalagi di kampung ini banyak lansianya jadi sangat perlu untuk menjaga kesehatan,” ucapnya.(ay)

About ahmad yani

Check Also

JELANG HUT KE-79 KORPS MARINIR, KORPS MARINIR TNI AL GELAR OLAHRAGA BERSAMA

Jakarta, koranpelita.com Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Korps Marinir TNI AL yang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca