Kenali Jenis 8 Jilbab Variasi untuk setiap Hari

Berbicara mengenai jenis kerudung wanita memang sangat banyak pilihannya. Fashion item Muslim ini juga berkembang cukup pesat. Apalagi semakin banyak Muslimah yang sadar akan kewajibannya untuk menutup aurat. Kini dengan kerudung, jilbab atau hijab, kamu juga bisa tampil trendy dan menarik.

Memilih jilbab, apalagi bagi yang baru awal mengenakannya kadang membuat bingung karena banyaknya model. Agar tidak salah pilih, sebaiknya kenali dulu jenis nya. Kamu bisa mengenakan sesuai dengan keinginan dan acara, atau mencoba semua model untuk menemukan jenis yang pas.

Baru Berhijab? Ini 8 Jenis Kerudung yang Perlu Kamu Tahu

Saat ini untuk mendapat berbagai macam kerudung sangat mudah. Dengan banyaknya fashion hijab, menjadikan semakin banyak orang yang mantap untuk mengenakannya. Bukan hanya sekedar ikut-ikutan, banyak yang dengan kesadarannya sebagai Muslimah untuk mengenakannya.

Bagi yang baru mengenakan, perlu referensi jenis bahan hijab dan modelnya. Trend fashion item ini menjadikan banyak desainer yang mengkreasikan dengan berbagai model. Kamu bisa mengenakan bermacam kerudung untuk sehari-hari atau ke pesta, tergantung bahan dan modelnya. Berikut jenis kerudung wanita yang wajib kamu tahu.

1.              Pashmina

Model hijab pashmina mempunyai bentuk yang sangat simpel, yaitu berupa kain berukuran pajang. Bentuknya yang sederhana justru memudahkan pengguna untuk berkreasi sesuai keinginan. Kamu bisa mengenakan hanya dengan menyematkan peniti atau jarum kecil di bawah leher, atau dengan variasi lain.

Agar terlihat mempunyai wajah jenjang, bisa mengenakan pashmina dengan model tumpuk pada bagian kepala. Kuncinya agar tetap terlihat rapi dan menutup bagian kepala dengan sempurna adalah mengenakan ciput berbahan tidak licin. Bisa juga menambahkan jarum kecil sehingga posisinya tidak bergeser.

2.              Bergo

Jenis ini sangat familiar bagi ibu-ibu. Namun jangan salah, anak muda pun banyak yang mengenakannya. Kerudung jenis ini sering disebut model instan karena pemakaiannya yang cepat. Cukup dengan memasukkannya di bagian kepala, tanpa perlu menambahkan peniti atau perlengkapan lainnya.

Bergo sangat simpel dan cocok untuk berbagai aktivitas. Bahannya sendiri banyak produsen yang membuat dari kaos, katun, jersey, dan jenis lain yang mempunyai kain tebal.

3.              Khimar

Hampir sama dengan bergo, khimar juga merupakan salah satu model jilbab instan. Banyak desainer yang menjualnya satu paket dengan gamis longgar sehingga dapat menutup seluruh tubuh dengan sempurna. Fashion hijab syar’i banyak yang dilengkapi dengan model khimar sehingga mudah untuk mengenakannya.

Ciri khas khimar adalah ukurannya yang besar dan longgar. Biasanya mempunyai panjang sampai di bawah bagian bawah dada. Kamu tidak perlu khawatir ketika bergerak, jilbab akan tersingkap karena ukurannya yang besar menjadikan bagian tubuh tetap tertutup meski khimar tertarik ketika beraktivitas.

4.              Syiria

Berikutnya, hampir mirip juga dengan bergo. Bedanya, syiria tidak mempunyai pet di bagian atas muka. Meski demikian banyak orang yang menganggapnya sama sehingga mengelompokkannya sebagai jilbab instan.

Jika Anda mempunyai muka yang berisi, sebaiknya hindari model ini. Bagian wajah yang menempel ketat ketika mengenakannya akan memberi kesan pada pipi semakin tembem.

5.              Segi Empat

Jenis ini paling umum dan sudah sejak lama sekali. Jilbab segi empat terbuat dari bahan yang berbeda-beda. Ada yang dari sifon, satin, bahan paris, ceruti, rayon dan lainnya. Kamu bisa menyesuaikan bahannya dengan momen atau acara yang akan dikunjungi.

Untuk sifon dan satin bisa dikenakan untuk menghadiri acara pesta dan melengkapi penampilan agar terlihat lebih elegan. Sedangkan bahan paris cocok untuk berbagai penampilan. Sayangnya jenis ini kadang mempunyai serat yang agak renggang sehingga menerawang.

6.              Jilbab Berlengan

Model ini termasuk baru dalam hijab fashion. Seperti namanya, jilbab satu ini dilengkapi dengan lengan panjang, biasanya terbuat dari bahan kaos atau jersey tebal.

Kamu bisa mengenakannya ketika buru-buru harus keluar rumah atau bertemu dengan tamu yang bukan mahram. Tidak perlu mengenakan baju berlengan panjang, bagian ini sudah akan tertutup sempurna dengan jilbab berlengan yang kamu kenakan.

7.              Hoodie

Berikutnya model Hoodie. Fashion item ini juga belum lama muncul sebagai trend. Bentuknya mengadopsi dari penutup kepala pada jaket berlengan panjang. Modelnya juga sangat simpel dan bisa dengan cepat dikenakan.

Hoodie sangat cocok untuk Anda yang ingin segera melakukan aktivitas tanpa harus berlama mengenakan kerudung. Bahannya biasanya terbuat dari jenis kain tebal seperti kaos dan jersey. Ini yang membuatnya dapat menempel cukup kuat tanpa mudah bergeser dari bagian kepala.

8.              Sport Hijab

Terakhir hijab khusus untuk olahraga. Saat ini banyak atlet yang mengenakan jilbab untuk menutup auratnya. Desainer menciptakan jenis hijab yang sangat nyaman untuk bergerak bebas.

Bahannya dapat menyerap keringat dengan sempurna dan tidak mudah bergeser. Kamu bisa tetap aktif berolahraga tanpa merasa terganggu dengan jilbab atau kerudung yang dikenakan.

Saat ini untuk mendapatkan jilbab dengan berbagai macam model sangat mudah. Banyak toko offline dan online yang menjualnya. Salah satunya, kamu bisa membeli kerudung di Blibli, marketplace terpercaya yang menyediakan fashion item Muslim dengan lengkap dan harga sesuai.

Mempunyai model kerudung yang lengkap cukup penting untuk menyesuaikan dengan pakaian, acara dan aktivitas yang akan dilakukan. Banyak pilihan model dan jenis yang ditawarkan seller Blibli memberi banyak kemudahan. Bahan dan motifnya pun lengkap serta bervariasi.

Mengenakan jenis kerudung wanita yang tepat bukan hanya membuat Anda bisa menutup aurat, tetapi juga menjadikan penampilan semakin sempurna. Pilihlah jilbab sesuai dengan momen acara dan kegiatan yang akan dilakukan.(*)

About editor

Check Also

Safari Pengamanan Pilkada Serentak, Panglima TNI Bersama Kapolri Hadiri Doa Bersama Lintas Agama di Bali

Denpasar, koranpelita.com Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca