PII HSU Menggelar Leadership Basic Training, Untuk Cetak Pemimpin Unggul

Banjarmasin, Koranpelita.com

Pelajar Islam Indonesia (PII) Hulu Sungai Utara (HSU) menggelar Leadership Basic Training (LBT) di Yayasan Al-Muslimun Sungai Baring, Kecamatan Amuntai Tengah Kabupaten HSU. Senin, (27/12/21).

Pada pelatihan kali ini akan digelar selama satu pekan, mulai 27 Desember 2021 hingga 2 Januari 2022.

Mengusung tema “Menguatkan Konsep Diri, Menunjang Pelajar Produktif yang Siap Berkontribusi untuk Negeri”, Ketua Umum Pengurus Wilayah PII Kalsel Rizki Fadillah, saat pembukaan dalam sambutanya menyebut dan berharap, training LBT kali ini bisa mempelopori dan mencetak generasi untuk jadi pemimpin yang unggul yang lahir dari pendidikan muslim.

“kader-kader yang memiliki profil muslim cendekia pemimpin yang disiapkan sebagai penerus masa depan Indonesia” kata Rizki.

Sementara, Drs. Ahdiat Ghozali, SH, MH dalam sambutannya mamaparkan sejarah perjalanananya di PII jaman dulu hingga menjadi alumni sekarang.

Diapun mengungkapkan rasa bangganya menjadi kader PII dan pernah menjadi pengurus PII pada kala itu.

Disisi lain, Kepala SMAN 1 Amuntai dan seorang penulis, Taufiq Rahman mengungkapkan bagaimana peran PII yang membuatnya sekarang dapat menjadi trainer nasional yang pada masanya dulu masih sekolah dan tidak berani berbicara didepan.

“Tapi setelah bergabung di PII dan berproses didalamnya dapat menjadikannya trainer yang handal” kata dia.

Kegiatan LBT kali ini diikuti 31 peserta yangmana peserta akan di berikan pelatihan selama satu pekan kedepan dengan pembekalan yang intensif.

Adapun peserta terdiri para pelajar dan mahasiswa berbagai daerah se Kalsel, seperti Tanah Laut, Banjarmasin, Hulu Sungai Tengah, Hulu Sungai Utara, Balangan dan Tabalong.

Selain itu juga dihadiri keluarga besar dan tokoh pemuda di Kalimantan Selatan serta beberapa keluarga besar lainnya.(zulvan/pik)

About kalselsatu

Check Also

Pj Gubernur Jateng Komitmen Bangun Pemerintahan Berintegritas dan Antikorupsi

SURAKARTA,KORANPELITA – Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana berkomitmen membangun pemerintahan yang berintegritas dan antikorupsi. …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca