Surabaya, Koranpelita.com
Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) V Laksamana Pertama TNI Yoos Suryono Hadi, M.Tr. (Han)., M.Tr.Opsla., CHRMP., melaksanakan pertemuan dengan Bupati Sidoarjo H. Ahmad Muhdlor Ali, S.I.P., Senin (01/11) bertempat di Ruang Pendopo Bupati Sidoarjo, Jawa Timur.
Dalam pertemuan ini, Laksamana Pertama TNI Yoos Suryono mengucapkan terima kasih atas sambutan yang hangat dari Bupati Sidoarjo dan jajaran. “Semoga sinergitas dan kerja sama yang telah terjalin dengan baik selama ini dapat terus ditingkatkan”, ungkap Komandan Lantamal V.
Lebih lanjut disampaikan oleh Komandan Lantamal V bahwa, kedatangannya sekaligus meyampaikan terkait perkembangan dari proses pembangunan perumahan khusus, yang diperuntukkan bagi keluarga ahli waris dari para Patriot yang gugur, Prajurit TNI AL KRI Nanggala-402, dimana saat ini perumahan khusus tersebut masih dalam proses pembangunan di wilayah Candi Sidoarjo.
“Tentunya kami sangat mendukung proses pembangunan perumahan khusus tersebut, terlebih itu merupakan penekanan langsung dari Presiden RI, kapan saja jajaran kami siap membantu”, ungkap Bupati Sidooarjo.
Lebih lanjut Bupati Sidoarjo menyampaikan rasa terimakasihnya atas kunjungan dari Komandan Lantamal V beserta jajaran, dan berharap dengan pertemuan tersebut dapat menyelaraskan pembangunan yang sedang dan akan dilaksanakan, baik itu dari Kabupaten Sidoarjo maupun TNI AL dalam hal ini Lantamal V Surabaya.
Turut hadir mendampingi Komandan Lantamal V sejumlah pejabat antara lain, Asisten Logistik Danlantamal V Kolonel Laut Laut (T) Utomo Budi P, S.T., M. Tr. Hanla, Kadiskum Lantamal V Letkol Laut (KH) Hardjanto.SH, Kadisfaslan Lantamal V Letkol Laut (T) Adi Prabowo, serta pejabat terkait lainnya.(ay)