Kodiklatal Kebut Vaksinasi Serbuan Maritim Bagi ABK KM Armada Permata di Tanjung Perak Surabaya

 

Surabaya, Koranpelita.com

TNI AL dalam hal ini Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI AL (Kodiklatal) kembali menggelar serbuan Vaksinasi kepada masyarakat maritim dan pekerja sektor pelabuhan dalam rangka mempercepat Heard Imunity agar Indonesia betul-betul terbebas dari wabah Covid 19, adapun yang menjadi sasaran kali ini adalah Anak Buah Kapal (ABK) Kapal Motor (KM) Armada Permata yang saat ini sandar di Dermaga Berlian Barat Tanjung Perak Surabaya, Selasa, (2/11/2021).

Vaksinasi ini di bawah Koordinator Komandan Pusat Pendidikan Kesehatan (Danpusdikkes) Kodikdukum Kodiklatal Kolonel Laut (K) drg. Ketut Triwanto, Sp.Ort sekaligus Dansatgas Penanganan Covid 19 Kodiklatal, dengan melibatkan Tenaga Kesehatan dari Satuan Kesehatan (Satkes) Kodiklatal dan Siswa Pusdikkes Kodiklatal, sedangkan pelaksana lapangan di bawah kendali Letkol Laut (K) Supriyono.

Kegiatan vaksin ini merupakan perintah Komandan Kodiklatal sekaligus instruksi langsung Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. yang memerintahkan agar seluruh jajaran untuk melaksanakan kegiatan serbuan vaksin Covid-19 kepada masyarakat maritim dan pekerja pelabuhan dalam rangka mempercepat Heard Imunity agar Indonesia betul-betul terbebas dari wabah Covid 19.

Adapun percepatan pelaksanakan Vaksinasi oleh TNI AL dalam hal ini Kodiklatal bersama Kotama TNI lainnya selama ini telah membawa hasil yaitu turunnya level PPKM di wilayah Surabaya beserta beberapa Kabupaten lainnya. Hal ini perlu kita apresiasi bersama selain kegiatan vaksin yang gencar juga kesadaran masyarakat dalam menjaga protokol kesehatan.

Vaksin yang dilaksanakan Kodiklatal ini tidak hanya menyasar bagi masyarakat maritim dan pekerja sektor pelabuhan akan tetapi juga kepada masyarakat pelajar baik tingkat SMA, SMK, Mahasiswa, masyarakat di lingkungan pondok pesantren dan masyarakat sekitar Kodiklatal dan beberapa Pusat Latihan Tempur (Puslatpur) di luar Surabaya yang merupakan tempat latihan siswa Kodiklatal.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodikopsla Kodiklatal Hadiri Penutupan Pelatihan Transition to Trained Trainers TNI AL

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca