Magelang,koranpelita.com
Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Rudianto Resmi membuka Pendidikan Pertama Bintara (Dikmaba) TNI-AD TA 2021, bertempat di Lapangan Secaba Rindam IV/Diponegoro. Dalam pelaksanaannya Inspektur upacara pembukaan diwakili oleh Wadan Rindam IV/Diponegoro Kolonel Inf Fajar Nugroho. Sabtu (25/09/2021).
Melalui amanatnya yang dibacakan Wadan Rindam, Pangdam IV/Diponegoro mengucapkan selamat kepada para prajurit siswa yang telah lulus dan terpilih untuk mengikuti pendidikan, keberhasilan yang telah dicapai merupakan suatu kebanggaan sekaligus kehormatan yang harus disyukuri dan dipertanggung jawabkan.
“Ikuti pendidikan ini dengan serius, sepenuh hati yang disertai tekad maupun semangat guna menyelesaikan seluruh program pendidikan yang telah dijadwalkan,” ujarnya.
Pangdam juga menekankan kepada seluruh prajurit siswa agar mulai merubah pola pikir, sikap maupun tingkah laku, sesuai dengan kehidupan seorang Prajurit TNI-AD yang terikat dengan tradisi, tata tertib maupun peraturan yang harus dilaksanakan dengan penuh kedisiplinan, kebersamaan dan kesiapan dalam menghadapi tantangan tugas.
“Seorang Prajurit juga dituntut untuk memiliki loyalitas dan kesetiaan kepada Bangsa dan Negara, termasuk didalamnya lebih mengutamakan kepentingan Bangsa maupun Negara diatas kepentingan pribadi maupun golongan dan setelah menyelesaikan pendidikan, maka kalian akan menjadi pemimpin satuan setingkat Komandan Regu (Danru) yang memiliki tugas serta tanggung jawab yang cukup besar, sehingga kemampuan dalam bidang pengetahuan umum maupun taktis dan teknis militer harus bisa kalian kuasai,”.
Selain itu, Bintara juga merupakan tulang punggung satuan, sehingga kalian harus mampu mencerminkan sebagai sosok yang profesional dan mempunyai teladan yang patut dicontoh, sebab Bintara adalah motor penggerak satuan.
”Siapkan fisik dan mental yang kuat agar pendidikan pertama ini dapat dicapai sesuai harapan, dan ingat dengan menguasai ilmu, kalian akan berani menantang segala ketidakmungkinan, dan jika ilmu tidak kalian kuasai maka akan menjelma menjadi sebuah ketakutan,” paparnya.
Ditekankan Pangdam, bahwa selama mengikuti pendidikan, seluruh prajurit siswa harus mengikuti segala ketentuan yang berlaku, fokus dalam pelaksanaannya dan tidak perlu memikirkan biaya, sebab semuanya ditanggung oleh negara dan yang paling penting hindari pelanggaran sekecil apapun.
“Jadi selama pelaksanaan pendidikan, penerapan protokol kesehatan juga harus selalu diterapkan dalam setiap kegiatan sebab saat ini kita masih menghadapi pandemi Covid-19,”.
Turut hadir dalam pelaksanaan upacara Kabaglat Rindam IV/Diponegori Kolonel Inf Marwan Supriyanto S.Sos, Waaspers Kasdam IV/Diponegoro Letkol Kav Minarso dan Para pejabat Rindam IV/Diponegoro.(sup)