Komisi II Berharap Kabupaten/Kota Dukung Penuh MIM Bank Kalsel Rp 3 T

Banjarmasin, Koranpelita.com

Komisi II Bidang Ekonomi dan Keuangan DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) mengharapkan dukungan pemerintah kabupaten/kota se provinsi untuk memperkuat Modal Inti Minimum (MIM) PT Bank Kalsel.

Sebab, MIM Bank Kalsel baru terpenuhi sekitarRp1,8 triliun dari ketentuan wajib Peraturan Otomatis Jasa Keuangan (POJK) yang mensyaratkan MIM bank daerah tersebut sebesar Rp3 triliun.

Karena itu, dalam kesempatan kunjungan kunjugan kerja (Kunker) dalam daerah yang dijadwalkan sejak 15 – 17 Agustus 2021, rombongan Komisi II yang diketuai Imam Suprastowo menemui DPRD Kabupaten Tabalong.

” Kami menemui DPRD Kabupaten Tabalong, untuk membicarakan soal penambahan modal Bank Kalsel,” ujar Sekretaris Komisi II DPRD Kalsel HM Iqbal Yudianoor SE, melalui WA, Senin (26/8/2021

Menurut dia, pertemuan Komisi II bersama DPRD Tabalong, membicarakan masalah penambahan modal inti minimum (MIM) Bank Kalsel tersebut.

“Mungkin DPRD Tabalong nanti dapat membicarakan secara lebih intens dengan Bupati/Pemkab setempat mengenai penambahan MIM buat Banknya Urang Banua itu,” kata dia.

Wakil rakyat dari Partai Amanat Nasional (PAN) asal daerah pemilihan Kalsel VI/Kabupaten Kotabaru dan Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) tersebut menambahkan, sesuai POJK Nomor 12/POJK.03/2020 tentang Konsolidasi Bank Umum batas akhir pemenuhan MIM selambatnya 31 Desember 2024.

Usai Tabalong, selanjutnya Komisi II membidangi ekonomi dan keuangan ini akan melakukan pendekatan pula kepada DPRD kabupaten/kota lainnya di Kalsel.

“Mudah-mudahan upaya kita bisa dipahami dan didukung oleh pemerintah di 13 Kabupaten/Kota ini sehingga MIM Bank Kalsel pada 2024 dapat tercukupi sebesar Rp 3 Triliun, pungkas Iqbal .(pik)

About kalselsatu

Check Also

Pj Gubernur Jateng Komitmen Bangun Pemerintahan Berintegritas dan Antikorupsi

SURAKARTA,KORANPELITA – Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana berkomitmen membangun pemerintahan yang berintegritas dan antikorupsi. …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca