Bupati Cianjur Mengapresiasi TMMD Ke 111 Sukses Dalam Suasana PPKM

Cianjur, koranpelita.com – Bupati Cianjur H. Herman Suherman, menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada segenap jajaran Kodim 0608/Cianjur, karena di tengah situasi pandemi COVID -19 dan penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, seluruh program kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 dapat diselesaikan dengan baik.

“Hasil TMMD tersebut insya Allah akan sangat bermanfaat bagi masyarakat khususnya masyarakat di Desa Ciandam, Kecamatan Mande,” kata Bupati Cianjur pada penutupan kegiatan TMMD Kodam III/Siliwangi di wilayah Kodim 0608/Cianjur, di Pendopo Cianjur, Rabu (14/07/2021).

Dalam kegiatan yang dihadiri unsur Forkopimda Cianjur itu, Bupati juga menyampaikan terima kasih kepada Kodam III/Siliwangi atas dipilihnya Kabupaten Cianjur sebagai tempat dilaksanakannya Pogram TMMD Ke-111 Tahun 2021. “Pelaksanaan TMMD ini sungguh sangat membantu Pemerintah Kabupaten Cianjur karena sejalan dengan visi misi dan program pembangunan yang dilaksanakan oleh Pemkab Cianjur, yang salah satunya berupa Program 1.000 Km Jalan Beton,” ungkap Herman.

Pada kesempatan itu diserahterimakan penggunaan jalan beton sepanjang 2.426 meter hasil pekerjaan Satgas TMMD oleh Dandim 0608/Cianjur Letkol Kav Ricky Arinuryadi, MM, kepada Bupati Cianjur.

Selain hasil betonisasi jalan penghubung antar-desa, Dandim juga menyerahkan hasil kegiatan TMMD lainnya yang dilaksanakan di Desa Ciandam, di antaranya dua unit gorong-gorong, tanggul penahan tanah sepanjang 247 meter, lima unit hasil renovasi rutilahu, satu unit hasil rehab mesjid jami, satu unit hasil rehab madrasah, dua unit MCK dan dua unit pos ronda.

“Semua hasil pembangunan tersebut kami serahkan kepada Pemerintah Kabupaten Cianjur untuk dimanfaatkan penggunaannya oleh masyarakat,” ucap Dandim.
(mans)

About suparman

Check Also

Pj Gubernur Jateng Komitmen Bangun Pemerintahan Berintegritas dan Antikorupsi

SURAKARTA,KORANPELITA – Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana berkomitmen membangun pemerintahan yang berintegritas dan antikorupsi. …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca