Sampit, Koranpelita.com,
H. Abdul Sahid S.Hut anggota DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur ( Kotim) Provins Kalteng dari PKS , belum lama ini di Parenggean mengatakan, alokasi pembangunan wilayah utara Kotim ,kecil dalam APBD Kotim.
Padahal, wilayah utara Kotim luas hampir separo dari luas kabupaten ini dan penduduknya juga banyak.
Wilayah utara Kotim yang terdiri dari Kecamatan Antang Kalang , Telaga Antang. Parenggean, Bukit Santuai, Tualan Hulu dan Mentaya Hulu juga banyak terdapat perkebunan besar sawit dan pertambangan yang merupakan penyumbang pendapatan cukup besar bagi Kotim.
Diungkapkan oleh wakil rakyat ini , ia bersama anggota kegislatif dari kawasan utara Kotim lainnya sudah memperjuangkan supaya pembangunan di utara Kotim alokasinya lebih besar.
Terutama untuk pembangunan infrasturuktur yang memang kawasan ini masih tertinggal.
Sementaraitu Camat Parenggean, Siyono salah satu camat dari wilayah utara Kotim mengatakan , pihaknya akan terus memperjuangkan dengan selalu mengusulkan dalam Musrenbang kecamatan dan kabupaten di Kotim pembangunan di wilayahnya.
Mudah -mudahan akan datang bisa diakomodir usulan pembangunandari pihakya dalam APBD Kotim.
Sebagai informas utara Kotim juga telah mengusulkan sebagai daerah otonomi pemekaran baru yang ingin berpisah dari Kotim. Sekarang tinggal menunggu persetujuan dari pemerintah pusat. (Ruslan AG)