Rabu (28/04) malam bertempat di Masjid Al Hadi Kawasan Pembinaan Lapas Produktif Kendal, warga binaan pemasyarakatan (WBP) dan petugas Lapas Terbuka Kendal peringati Nuzulul Qur’an dan Khotmil Qur’an.
Kegiatan dalam rangkaian _*Ramadhan Camp*_ ini dihadiri oleh pejabat struktural dan pelaksana Lapas Terbuka Kendal serta perwakilan dari Kementerian Agama Kabupaten Kendal H. Ahmad Fatkhuri, S.Ag dan H.A Sajidin, S.Ag, M.Pd.I yang bertugas sebagai imam sholat isya dan tarawih serta penceramah dalam kegiatan ini.
Setelah pelaksanaan sholat isya dan tarawih, Kalapas Terbuka Kendal, Rusdedy membuka acara peringatan Nuzulul Qur’an, dalam sambutannya menyampaikan “Saya sangat mengapresiasi kesungguhan dan semangat WBP dalam mengikuti rangkaian kegiatan Ramadhan Camp, hal ini dibuktikan WBP sudah menyelesaikan 30 Juzz dalam waktu yang cukup singkat”.
Selanjutnya Rusdedy mengajak semua WBP untuk berlomba mendapatkan malam lailatul qadar dalam 10 malam terakhir bulan ramadhan, bahkan Rusdedy akan memfasilitasi WBP yang ingin melaksanakan iktikaf dan ibadah lainnya dalam 10 malam terakhir bulan ramadhan.
Acara inti pada kegiatan ini diisi dengan ceramah oleh K.H. A. Sajidin, S.Ag, M.Pd.I, selain menerangkan materi tentang Nuzulul Qur’an, Sajidin mengajak untuk berlomba lomba dalam meraih kebaikan dan keberkahan di bulan suci Ramadhan.
“Di momen peringatan Nuzulul Qur’an, saya sampaikan kepada _santri_ (WBP) Al Lapas Bleder untuk tetap perbanyak membaca Al-Qur’an, 10 hari terakhir setiap malam kita isi dengan ibadah, semoga kita dapat meraih malam lailatul qadar di Ramadhan tahun ini.” (KelanA/dohand)