Surabaya, koranpelita.com
Sebagai upaya memperkuat kekompakan dan sinergi, Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah dan para Pejabat Utama (PJU) Kodiklatal melaksanakan olahraga dengan bermain golf bersama di Golf Driving Range Bumimoro Surabaya. Selasa (09/07/2024).
Dalam suasana penuh keakraban, Dankodiklatal bersama para PJU terlihat antusias dan semangat melaksanakan olahraga yang memiliki banyak sekali manfaat. Olahraga Golf selain untuk membakar kalori juga mampu meningkatkan kebugaran dan imunitas tubuh, serta meningkatkan kualitas otak agar menghasilkan solusi kreatif karena adanya asupan oksigen yang membantu sistem saraf.
Disamping itu, Golf juga baik untuk kesehatan jantung karena harus berjalan di area lapangan. Bermain Golf juga membutuhkan tingkat fokus yang cukup tinggi. Dengan melakukan fokus hanya pada kegiatan Golf tentu akan berdampak ke kehidupan sehari-hari. Secara tidak langsung melatih konsentrasi dan fokus agar lebih baik dari sebelumnya.
Turut bermain Golf yakni Wadan Kodiklatal Laksda TNI Eko Wahjono, Ir Kodiklatal Brigjen TNI Marinir Ahmad Fajar, Dirdok Kodiklatal Laksma TNI May Franky Pasuna Sihombing, Dirlat Kodiklatal Brigjen TNI Marinir Widodo, Dirdik Kodiklatal Laksma TNI Askari, Dirum Kodiklatal Laksma TNI Dedy Junaidi, Dirjianbang Kodiklatal Laksma TNI Ivan Gatot Prijanto, serta Dankodikdukum Laksma TNI Dr. Taufik Arief.(ay)