Jaga Stamina, Dankodiklatal Ajak Prajuritnya Bermain Tenis

Surabaya,  koranpelita.com

Dalam rangka menjaga stamina tubuh dan kesamaptaan jasmani serta kebersamaan dengan penuh kegembiraan, Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah bersama Pejabat Utama di lingkungan Kodiklatal melaksanakan olah raga tenis lapangan, bertempat di lapangan tenis Kodiklatal, Bumimoro Surabaya. Rabu (31/01/2024).

Selain itu, tenis merupakan salah satu olah raga yang termasuk bisa membantu meningkatkan detak jantung dan pernafasan. Jenis olah raga ini melibatkan otot tubuh bagian bawah yang besar untuk gerakan cepat dari kanan ke kiri dan depan ke belakang, juga otot bagian atas untuk membantu mengayunkan raket.

Setelah selesai olah raga tenis, Dankodiklatal didampingi Ir Kodiklatal Brigjen TNI Marinir Ahmad Fajar, para Direktur serta Dandenma Kodiklatal dan pejabat lainnya, melaksanakan peninjauan ke Mess Sumbing, Mess Cut Nyak Dien dan Mess M. Pardi yang berada di Kesatrian Kodiklatal. Hal ini bertujuan untuk melihat secara langsung keberadaan sarana dan prasana, serta kondisi fasilitas Mess yang diperuntukkan bagi para Siswa Kodiklatal.

Dankodiklatal tidak bosan-bosannya selalu mengingatkan dan menekankan akan arti pentingnya rasa kepedulian serta menjaga kebersihan lingkungan di sekitar yang rapi dan sehat, maupun perlu adanya perbaikan apabila ada bangunan yang rusak.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Tinjau Gladi Serbuan Operasi Amfibi di Pantai Banongan Situbondo

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah selaku Direktur Latihan (Dirlat) Latihan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca