Surabaya, koranpelita.com
Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) V Brigjen TNI Marinir Joni Sulistiawan, S. H., M. Han., didampingi oleh Ketua Korcab V DJA II Ny. Heny Joni Sulistiawan menghadiri pembukaan Museum Pusat TNI AL di Jl. Raya Hangtuah No.1 Ujung Perak Surabaya. Minggu (21/01/2024)
Kepala Dinas Sejarah TNI AL (Kadisjarahal) Laksamana Pertama TNI Dr. Hariyo Poernomo, S. E., M. M., M. Tr. Opsla di dampingi Ketua Ranting B Cabang 6 Gabungan Jalasenastri Mabesal Ny. Puput Hariyo Poernomo memimpin pembukaan Museum Pusat TNI AL untuk masyarakat umum.
Diharapkan dengan resmi dibukanya Museum Pusat TNI AL bagi seluruh masyarakat maka dengan begitu pula bertambah pula wisata edukasi di daerah Surabaya, jadi bagi seluruh warga Indonesia khususnya wilayah surabaya sudah dapat mendatangi Museum Pusat TNI AL untuk menjadi referensi atau pengetahuan tambahan mengenai ke Angkatan Lautan di Indonesia.
Kadisjarahal menyatakan bahwa Museum Pusat TNI AL ini dibangun dengan menerapkan konsep kekinian menggunakan teknologi 4.0 yang mana seluruh perangkat digital yang tersedia dikendalikan dari jauh menggunakan remote.
“Museum ini diproyeksikan sebagai media dan ruang menyimpan memori publik bagi kejayaan TNI Angkatan Laut dan kerjaan Maritim nenek moyang bangsa kita sekaligus menjadi ruang edukasi yang inspiratif dan menghibur untuk membangun moral, mental dan karakter pejuang bagi generasi masa kini dan masa depan,” ujarnya.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut Gubernur AAL Laksamana Muda TNI Supardi, S.E., M.B.A., CRHMP., mantan Kepala Dinas Sejarah TNI AL Laksamana Pertama TNI (Purn) Ir. Eko Gajah Seno, S. T., dan Forkopimda Surabaya.(ay)