Kolonel Marinir Harnoko Jabat Dansatdik-3 Sorong dan Kolonel Marinir Hendy Dwi Bayu Ardiyanto jabat Dansatdik-4 Manado

Surabaya, koranpelita.com

Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal), Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah memimpin acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Satuan Pendidikan (Dansatdik) – 3 dan Pengukuhan Jabatan Dansatdik – 4 Manado, bertempat di Indoorsport Kodiklatal, Bumimoro Surabaya. Rabu, (10/01/2024).

Dalam Sertijab tersebut, Dansatdik – 3 Sorong diserahterimakan dari Kolonel Marinir Muchlas yang merupakan Alumni Akademi Angkatan Laut (AAL) Angkatan 40 Tahun 1994 kepada Kolonel Marinir Harnoko Alumni AAL Angkatan 39 Tahun 1993. Sedangkan Pengukuhan Jabatan, Dankodiklatal mengangkat Kolonel Marinir Hendy Dwi Bayu Ardiyanto yang merupakan Alumni AAL Angkatan 42 Tahun 1996 sebagai Dansatdik – 4 Manado yang pertama.

Selanjutnya Kolonel Marinir Muchlas menjabat sebagai Taji BS Marinir, Pok Taji, Pok Gadik Kodiklatal. Sedangkan Kolonel Marinir Harnoko sebelumnya menjabat sebagai Perwira BAN I Renlat, Ditlat Kodiklatal. Sementara itu, Kolonel Marinir Hendy Dwi Bayu Ardiyanto sebelum menjadi Dansatdik-4 Manado, menjabat sebagai Aspers Danlantamal VI Makassar.

Dalam amanatnya, Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah menyampaikan bahwa, Serah Terima Jabatan merupakan dinamika dari sebuah organisasi untuk terus bergerak maju, serta pemikiran yang kreatif dan inovatif dalam upaya peningkatan kinerja dan tugas-tugas yang diemban.

“Kodiklatal beserta unsur Komando pelaksana di jajarannya, mengemban tugas melaksanakan pembinaan pendidikan TNI Angkatan Laut yang memiliki peran strategis sebagai Naval Factory untuk menyelenggarakan fungsi mencetak Sumber Daya Manusia TNI Angkatan Laut yang berkualitas, kompetitif dan memiliki standar kompetensi yang menunjang kesiapa operasi Sistem Senjata Armada Terpadu (SSAT),” ungkap Dankodiklatal.

Demikian pula dengan Satdik-3 dan Satdik-4, sebagai unsur pelaksana Kodiklatal yang bertugas membantu Komandan Kodiklatal dalam mengkoordinasikan, mengawasi dan mengendalikan Sekolah Dasar Kemiliteran, Sekolah Korps Pelaut, Sekolah Korps Teknik dan Sekolah Korps Suplai dengan melaksanakan Pendidikan Dasar Keprajuritan, Dasar Golongan dan Dasar Golongan Lanjutan di Satdik masing-masing.

“Peran Satdik-3 dan Satdik-4 Kodiklatal sangat penting bagi upaya TNI Angkatan Laut untuk werfing calon Bintara dan Tamtama dengan memprioritaskan putra asli daerah serta memudahkan dalam penempatan personel di wilayah tengah dan timur Indonesia”, kata Letjen Marinir Nur Alamsyah.(ay)

About ahmad yani

Check Also

JELANG HUT KE-79 KORPS MARINIR, KORPS MARINIR TNI AL GELAR OLAHRAGA BERSAMA

Jakarta, koranpelita.com Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Korps Marinir TNI AL yang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca