Paman Yani Gelar, Maulid Nabi Muhammad SAW 1445H, di Banjarmasin, Rabu (4-10-2023) malam

Paman Yani Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445H, Berharap Kalsel Pulih Dari Kabut Asap

Banjarmasin, Koranpelita.com

Wakil Ketua Komisi II DPRD Kalsel Muhammad Yani Helmi, menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah.

Peringatan dilaksanakan di kediaman pribadinya, di Jalan Sungai Jingah, Kecamatan Banjarmasin Utara, Rabu (4/10/2023) malam.

Kegiatan malam itu menghadirkan para habaib, tokoh agama serta ratusan warga masyarskat sekitar.

“Alhamdulillah kita wajib bersyukur kembali dipertemukan pada bulan kelahiran Nabi kita Muhammad SAW. Tentu saja hal ini sangat membahagiakan,” kata Paman Yani yang akrab disapa ini.

Peringatan Maulid sendiri bagi Paman Yani, merupakan suatu kewajiban sebagai umat  Rasulullah SAW.

Menurut wakil rakyat Dapil VI Tanah Bumbu dan Kotabaru itu, selain menunjukkan kecintaan terhadap pimpinan para umat muslim, kegiatan ini juga menjadi ajang berkumpul bersama keluarga besar sekaligus silaturahmi dengan tetangga sekitar.

“Malam ini malam yang membahagiakan, bukan saja kita memperingati maulid tetapi juga silaturahmi. Karena ketika menjalankan tugas kedewanan saya sangat jarang sekali ada dirumah, tetapi di momen ini, kita bisa berkumpul dengan kerabat-kerabat kita semua,” tutur Paman Yani.

Melalui peringatan maulid ini, Paman Yani berharap, Kalimantan Selatan bisa kembali pulih dari kabut asap dampak kebakaran hutan dan lahan.

Wakil rakyat yang bersahaja ini juga berharap, seluruh tamu yang hadir pada kegiatan bisa kembali dipertemukan pada peringatan Maulid tahun-tahun mendatang.

“Mudah-mudahan berkat peringatan maulid ini kita mendapat syafaat dari junjungan kita Nabi besar Muhammad SAW. Dan mudah-mudahan banua yang kita cintai ini kembali pulih,” harap Paman Yani.(pk)

About kalselsatu

Check Also

Pj Gubernur Jateng Komitmen Bangun Pemerintahan Berintegritas dan Antikorupsi

SURAKARTA,KORANPELITA – Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana berkomitmen membangun pemerintahan yang berintegritas dan antikorupsi. …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca