Semarang,koranpelita.com
Dalam memeriahkan hari kemerdekaan RI ke-78 Kelurahan Jomblang mengadakan bazar UMKM di seputar lapangan kotak RW 06 berlangsung cukup meriah. Sebanyak 9 UMKM yang terbagi dalam tingkat RW tersebut, ikut memeriahkan acara tersebut.
” Dari 13 RW yang berada di kelurahan Jomblang yang ikut bazar UMKM sebanyak 9 RW, yang lainnya tidak bisa ikut karena ada jalan sehat di lingkungan RW. Jadi ada empat RW tidak bisa ikut,” ujar Ketua RW 06 Rion yang biasa disapa di tengah tengah berlangsungnya bazar, Minggu (19/8/2023).
Menurut Lurah Kelurahan Jomblang Hendri Nurcahyo, acara bazar UMKM tingkat kelurahan Jomblang ini untuk memeriahkan hari kemerdekaan RI yang ke-78 tingkat lingkungan RW. Meski begitu, acara yang dibalut ini sekaligus memeriahkan pelaksanaan urban farming.
” Kegiatan ini untuk menumbuhkan keberadaan lingkungan yang baik dan bersih, sehingga tidak kelihatan gersang,” ungkapnya.
Hendri menjelaskan, meski di lingkungan RW diharapkan kegiatan yang berlangsung tersebut bisa menumbuhkan ekonomi dan menjalin komunikasi yang baik antara pengurus tingkat RW.
“Jadi kegiatan yang dibalut dengan sederhana ini UMKM bisa berjalan dan koordinasi antara kelurahan dan pengurus bisa berjalan sesuai yang diharapkan.
” Karena itu, program yang digalakkan oleh walikota Semarang dalam menumbuhkan ekonomi disambut warga lingkungan setempat,”imbuh Hendri.
Terkait proklim tingkat nasional, Hendri Nurcahyo mengatakan, meski bank sampah lestari umurnya belum begitu panjang tetapi bisa masuk nominasi.
” Dengan masuknya nominasi tingkat nasional bank sampah lestari tersebut, diharapkan bisa mewakili Kota Semarang dan Provinsi Jawa Tengah pada khusunya,”ujarnya.(sup)