Wakil Ketua DPRD Kalsel, Hj Mariana S AB, MM (kedua kanan)

Hj Mariana Gelar Sosialisasi Perda Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Bagi Warga Bumi Harapan Tanah Laut

Kabupaten Tala, Koranpelita.com

Setiap perempuan dan anak berhak atas kelangsungan hidup untuk tumbuh dan berkembang secara wajar serta berhak atas perlindungan dari kekerasan, diskriminasi yang sebagaimana sudah diamanatkan didalam Undang Undang Dasar Republik Indonesia Tahun 1945.

Hal ini membuat Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Selatan Hj. Mariana, S.AB, MM. Melakukan sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 11 tahun 2018 tentang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, yang digelar di Desa Bumi Harapan, Kecamatan Bumi Makmur, Kabupaten Tanah Laut (Tala) Senin (3/5/2023).

Mengawali sambutanya, Hj. Mariana, mengungkapkan bahwa sosialisasi Perda ini bertujuan untuk memberikan informasi, dan penyebarluasan materi Perda tentang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak.

“Saya berterima kasih kepada warga Desa Bumi Harapan yang sudah menyambut dan menerima kedatangan saya dan rombongan,” kata dia.

Dihadapan puluhan kaum ibu yang hadir dan terlihat sangat antusias menyimak, politisi Partai Gerindra ini, menegaskan, jika sudah mengetahui tentang perda ini dan ada pelanggaran hukum maka masyarakat bisa melaporkan kepada pihak berwenang.

“Saya ingin ketika sudah mengetahui tentang perda ini , dan apabila ada hal yang melanggar perda tersebut, untuk melaporkan kepada pihak yang berwenang,” pinta Hj Mariana.

Aktivis perempuan dan anak Nelly Ariani, SH, MH yang juga hadir sebagai nara sumber dikegiatan itu mengungkapkan tentang pentingnya masyarakat khususnya perempuan agar mengetahui dan mengenal Perda Pemberdayaan dan Perlindungan Anak ini, yaitu untuk meminimalisir kekerasan dalam rumah tangga khususnya dan di masyarakat pada umumnya. (pik)

About kalselsatu

Check Also

Pj Gubernur Jateng Komitmen Bangun Pemerintahan Berintegritas dan Antikorupsi

SURAKARTA,KORANPELITA – Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana berkomitmen membangun pemerintahan yang berintegritas dan antikorupsi. …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca