DPP PPP Merekomendasikan Sandiaga S Uno Sebagai Cawapres Ganjar Pranowo

Jakarta,koranpelita.com

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) akhirnya  merekomendasikan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, sebagai bakal calon wakil presiden (cawapres) mendampingi Ganjar Pranowo dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Hal ini disampaikan Sekretaris Jenderal DPP PPP Muhamad Arwani Thomafi dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) VI PPP di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (17/6/2023).

“Kami akan bacakan rekomendasi Rapat Pimpinan Nasional Ke-6 terkait dengan pemilihan presiden bahwa Partai Persatuan Pembangunan mengusulkan Saudara Haji Sandiaga Salahuddin Uno sebagai calon wakil presiden untuk mendampingi calon presiden Ganjar Pranowo dalam Pemilihan Umum 2024,” ujar sekjen PPP Muhamad Arwani Thomafi  seperti dilansir Antara, Sabtu (17/6/2023).

Arwani mengungkapkan, bahwa dalam Rapimnas VI PPP ini mengusulkan dua nama cawapres, yakni Sandiaga Uno dan Plt Ketua Umum DPP PPP Muhamad Mardiono.

Namun demikian, Mardiono memilih untuk fokus dalam mengawal seluruh proses kerja partai guna memenangkan Pemilu 2024. Ia mengungkapkan Mardiono akan memastikan seluruh aparatur partai dan para calon anggota legislatif (caleg) bekerja secara maksimal.

“Beliau memutuskan untuk fokus sebagai komandan tertinggi, panglima tertinggi di dalam memenangkan pemilu PPP dalam Pemilu 2024,” jelasnya.

Ia mengatakan, bahwa Mardiono diamanatkan untuk memperjuangkan Sandiaga Uno sebagai bakal cawapres kepada Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

“PPP mengamanatkan kepada Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono untuk menyampaikan dan memperjuangkan Sandiaga Salahudin Uno sebagai cawapres kepada Ketua Umum PDIP Perjuangan Ibu Megawati Soekarnoputri untuk mendampingi capres Ganjar Pranowo pada Pemilu 2024,” tambah dia.

Sandiaga Langsung Tancap Gas 

Merespon hal tersebut, Sandiaga S Uno  langsung tancap gas, akan mengunjungi Bali usai direkomendasikan PPP sebagai bakal calon wakil presiden (cawapres) mendampingi Ganjar Pranowo pada Pemilu 2024.

Sandiaga diketahui akan mengunjungi Bali pada Sabtu ini. Saat disinggung awak media mengenai rencana kunjungannya untuk bertemu dengan bakal calon presiden (capres) dari PDIP Ganjar Pranowo dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. ia enggan menjelaskan lebih detail terkait kunjungannya ke Bali. Sandiaga hanya tersenyum kepada awak media.

“Nanti kami lihat,” ujar Sandiaga usai Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) VI PPP di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (17/7/2023).

Adapun Megawati Soekarnoputri dan Ganjar Pranowo tengah berada di Bali untuk membahas pemenangan Pilpres 2024 sejak Jumat (16/6) hingga Senin (19/6).

Di sisi lain, Sandiaga menjelaskan bahwa tugas untuk melobi ke PDIP adalah kewenangan Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono. Sementara Sandiaga memiliki tugas sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) pada Pemilu 2024.

“Kalau tugas untuk memperjuangkan ke depan ada di tangan Bapak Plt Ketua Umum PPP,” jelasnya.(***)

About suparman

Check Also

Cagub Ahmad Luthfi Canangkan 1 SMA Unggulan Per Kecamatan di Jateng

SOLO,KORANPELITA- Calon Gubernur Ahmad Luthfi mencanangkang 1 SMA unggulan per kecamatan di Jateng. Hal itu …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca