Kadiskes Lantamal V Pimpin Upacara Penaikan Bendera

Surabaya,  koranpelita.com

Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) V Kolonel Laut (K) dr. Eka Setya Raharja memimpin upacara penaikan bendera, bertempat di Lapangan Apel Mako Lantamal V Perak, Surabaya. Senin (03/04/2023).

Upacara Bendera rutin tersebut bertujuan untuk meningkatkan semangat juang dan cinta tanah air serta sebagai media komunikasi unsur pimpinan kepada satuan-satuan di bawahnya.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Lantamal V, mengingatkan kepada seluruh Prajurit dan PNS Lantamal V agar selalu memahami, melaksanakan dan menerapkan nilai-nilai tradisi terbaik yang terkandung didalam Trisila TNI AL diantaranya Disiplin, Hierarki dan Kehormatan Militer dimana kita sebagai Prajurit dan PNS agar memiliki pola pikir, pola sikap dan pola tindak sesuai dengan Trisila TNI Angkatan Laut.

Hadir dalam kegiatan upacara penaikan bendera, Para Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil di jajaran Lantamal V.(ay)

About ahmad yani

Check Also

JELANG HUT KE-79 KORPS MARINIR, KORPS MARINIR TNI AL GELAR OLAHRAGA BERSAMA

Jakarta, koranpelita.com Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Korps Marinir TNI AL yang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca